BerandaHits
Minggu, 8 Agu 2020 12:00

Viral! Istri Pertama Hancurkan Rumah Istri Kedua Pakai Ekskavator

Ilustrasi pembongkaran rumah dengan ekskavator. (SUARA Jatim)

Kejadian ini diketahui terjadi di Sumatera Utara. Meski belum diketahui latar belakangnya, namun menurut kabar yang beredar peristiwa penghancuran ini dilakukan oleh istri pertama ke istri kedua.

Inibaru.id – Sebuah video yang menampilkan ekskavator menghancurkan sebuah rumah di Kabupaten Serdang Bedagai, Sumatera Utara, langsung viral di media sosial.

Dalam caption video yang diunggah di Instagram tersebut, disebutkan bahwa rumah yang dihancurkan disebut milik perempuan yang berstatus sebagai istri kedua. Adapun yang menghancurkan adalah sang istri pertama.

Diketahui kejadian tersebut terjadi di Desa Mangga Dua, Kecamatan Tanjung Beringin, Kabupaten Serdang Bedagai. Hal tersebut dikonfirmasi oleh Camat setempat Syafruddin.

“Iya ada kejadian itu Selasa, 4 Agustus,”ungkap Syafruddin.

Cuplikan video penghancuran rumah. (Instagram/ndorobeii)

Terkait kejadian ini, Syafruddin mengaku nggak mengetahui secara rinci persoalan yang membuat rumah tersebut dihancurkan. Dia juga enggan menyebut identitas warga yang menempati rumah tersebut.

“Sebenarnya ini masalah kan masalah keluarga. Masalah rumah tangga,” ujar Syafruddin.

Meski demikian, Syafruddin nggak mengelak bahwa rumah yang dihancurkan tersebut ditempati oleh istri kedua dari seorang warganya. Sementara yang menghancurkan adalah sang istri pertama.

“Mereka bukan orang lama, rumah (itu) dibangun sama suami untuk istri kedua tadi,” kata Syafruddin.

Terkait penghancuran tersebut, Syafruddin menyatakan bahwa nggak ada satupun perangkat desa yang diberi tahu.

“Kepala desa pun tidak ada dapat kabar pembongkaran (soal) menghancurkan rumah itu. Makanya karena dapat informasi dari warga kami ke lapangan. Setelah kejadian nampaklah dengan jelas rumah itu rata dengan tanah,” tambahnya.

Usai peristiwa tersebut Syafruddin mengaku kesulitan untuk mengkonfirmasi pada pemilik rumah. Namun dirinya memastikan nggak ada korban jiwa dari peristiwa tersebut.

“Enggak ada orang pada saat itu,” tutup Syafruddin.

Rumah sudah rata dengan tanah. (Instagram/ndorobeii)

Dari video yang diunggah oleh akun Instagram ndorobeii tersebut kini telah mendapatkan ribuan suka dan ratusan komentar.

Salah satu netizen bahkan menyatakan mendukung apa yang dilakukan oleh istri pertama tersebut.

Baguuusss. Gua suka caranya… mantab…. Lanjutkan bu. Basmi smpe keakar akarnya bu…..,” tulis dyanaggraheny yang menjadi top komen postingan tersebut.

Emang netizen Indonesia paling gercep kalau soal seperti ini. Sayangnya jarang yang ikut bersuara kalau ada kekerasan di dalam rumah tangga. He (Kum/IB27/E05)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

KPU Jateng Fasilitasi Debat Cagub-Cawagub Tiga Kali di Semarang

4 Okt 2024

Masih Berdiri, Begini Keindahan Bekas Kantor Onderdistrict Rongkop Peninggalan Zaman Belanda

4 Okt 2024

Gen Z Cantumkan Tagar DESPERATE di LinkedIn, Ekspresikan Keputusasaan

4 Okt 2024

Sekarang, Video Call di WhatsApp Bisa Pakai Filter dan Latar Belakang!

4 Okt 2024

Mengapa Banyak Anak Muda Indonesia Terjerat Pinjol?

4 Okt 2024

Ini Waktu Terbaik untuk Memakai Parfum

4 Okt 2024

Wisata Alam di Pati, Hutan Pinus Gunungsari: Fasilitas dan Rencana Pengembangan

4 Okt 2024

KAI Daop 4 Semarang Pastikan Petugas Operasional Bebas Narkoba Lewat Tes Urine

4 Okt 2024

Indahnya Pemandangan Atas Awan Kabupaten Semarang di Goa Rong View

5 Okt 2024

Gelar HC Raffi Ahmad Terancam Nggak Diakui, Dirjen Dikti: Kampusnya Ilegal

5 Okt 2024

Kisah Pagar Perumahan di London yang Dulunya adalah Tandu Masa Perang Dunia

5 Okt 2024

Penghargaan Gelar Doktor Honoris Causa, Pengakuan atas Kontribusi Luar Biasa

5 Okt 2024

Ekonom Beberkan Tanda-Tanda Kondisi Ekonomi Indonesia Sedang Nggak Baik

5 Okt 2024

Tembakau Kambangan dan Tingwe Gambang Sutra di Kudus

5 Okt 2024

Peparnas XVII Solo Raya Dibuka Besok, Tiket Sudah Habis Diserbu dalam 24 Jam

5 Okt 2024

Pantura Masih Pancaroba, Akhir Oktober Hujan, Masyarakat Diminta Jaga Kesehatan

6 Okt 2024

Pasrah Melihat Masa Depan, Gen Z dan Milenial Lebih Memilih Doom Spending

6 Okt 2024

Menikmati Keseruan Susur Gua Pancur Pati

6 Okt 2024

Menilik Tempat Produksi Blangkon di Gunungkidul

6 Okt 2024

Hanya Menerima 10 Pengunjung Per Hari, Begini Uniknya Warung Tepi Kota Sleman

6 Okt 2024