BerandaHits
Minggu, 19 Mei 2018 12:38

Para Tamu Dilarang Bawa Gawai dan Hadiah Saat Pernikahan Harry-Markle

Pangeran Harry dan Meghan Markle (Clarin.com)

Para tamu yang menghadiri pernikahan Pangeran Harry dan Meghan Markle harus mengikuti sejumlah peraturan yang ditetapkan kerajaan Inggris. Salah satu peraturannya yakni tamu dilarang membawa gawai dan hadiah.

Inibaru.id – Pangeran Harry dan Meghan Markle bakal menggelar pesta pernikahan mereka pada Sabtu (19/5/2018) di Kapel St. George di Kastil Windsor. Dalam pesta yang akan dimulai pada pukul 08.00 waktu setempat atau pukul 14.00 WIB tersebut, terdapat sejumlah aturan untuk para tamu undangan lo, Millens. Aturan-aturan tersebut dirangkum dalam tujuh halaman panduan.

Salah satu aturan unik yang diterapkan untuk para tamu adalah larangan membawa gawai dan hadiah. Dalam panduan tersebut dijelaskan, tamu hanya dapat melalui dua jalur untuk menuju Kastil Windsor. Dua jalur tersebut nantinya akan berujung di Windsor Farm Shop yang merupakan pusat penjualan produk masyarakat setempat seperti ditulis Cnnindonesia.com, Sabtu (19/5).

Sebelum tiba di Kastil Windsor, para tamu harus melewati pemeriksaan yang ketat di pos keamanan yang jaraknya sejauh lima kilometer. Para tamu diwajibkan menunjukkan kartu identitas sebelum diantar dengan bus khusus menuju lokasi pernikahan. Dalam pemeriksaan itu, petugas akan menahan barang-barang seperti tas besar, kamera, dan gawai. Tentu saja, penahanan barang-barang itu ditujukan untuk tujuan keamanan selama pernikahan.

Dalam aturan itu, para tamu nggak boleh membawa masuk hadiah untuk Pangeran Harry-Markle. Eits, tapi para tamu tetap bisa memberikan hadiah, lo. Cara yang bisa digunakan yakni mengirimkan hadiah ke Istana sesuai dengan ketentuan yang ditetapkan Istana Kensington.

Pangeran Harry dan Markle sebelum ini juga sudah meminta secara khusus pada para tamu untuk memberikan hadiah berupa sumbangan ke tujuh lembaga amal yang mereka tunjuk. Tujuh lembaga amal itu adalah Children’s HIV Association, Crisis, Myna Mahila Foundation, Scotty’s Little Soldiers, StreetGames, Surfers Against Sewage, dan The Wilderness Foundation Inggris.

Selain beberapa barang yang nggak boleh dibawa masuk, pakaian para tamu juga nggak luput dari aturan, lo. Dalam acara yang akan dihadiri sekitar 600 orang itu, para tamu diwajibkan mengenakan pakaian santai untuk lelaki dan gaun siang untuk perempuan. Para tamu juga dilarang memakai aksesori seperti medali dan pedang.

Setelah menyaksikan pernikahan Pangeran Harry dan Markle yang dipimpin oleh Kepala Gereja Windsor David Corner, sekitar 200 orang yang merupakan keluarga dan kerabat sang mempelai akan mengikuti resepsi di Frogmore House terdekat pada pukul 18.00 waktu setempat.

Happy Wedding Prince Harry and Markle. (IB15/E04)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Mengintip Sisi Lain Nusakambangan yang Indah di Pantai Bantar Panjang

11 Jan 2026

Waroeng Sate Pak Dul Tjepiring, Tempat Makan yang Juga Museum Mini

11 Jan 2026

Bahaya yang Mengintai saat Anak Terlalu Cepat Diberi Gawai

11 Jan 2026

Lebih dari Menikmati Kopi, 'Ngopi' adalah tentang Koneksi dan Ekspresi Diri

11 Jan 2026

Sungai Finke Sudah Mengalir Sebelum Dinosaurus Lahir

11 Jan 2026

Musim Hujan Bikin Para Ibu Gampang Capek dan Baperan? Ini Penjelasan Ilmiahnya!

11 Jan 2026

Menilik Keindahan Curug Merak di Kabupaten Temanggung

12 Jan 2026

Cara Naik Kereta 36+3 di Jepang yang Santai dan Kaya Pemandangan Indah

12 Jan 2026

Belenggu Musim Baratan bagi Nelayan; Gagal Melaut dan Terjerat Lintah Darat

12 Jan 2026

Koperasi hingga Budi Daya Ikan, Upaya Pemkot Bantu Nelayan Semarang hadapi Paceklik

12 Jan 2026

3 Kode dari Tubuh Kalau Kamu Alami Intoleransi Gluten!

12 Jan 2026

Akses Jalan Mulai Terbuka, Desa Tempur Jepara Perlahan Bangkit Pascalongsor

12 Jan 2026

'Project Y', Film Korea Terbaru yang Duetkan Aktris Papan Atas Korea Han So-hee dan Jun Jong-seo

13 Jan 2026

Cerita Legenda Puncak Syarif di Gunung Merbabu

13 Jan 2026

Merti Sendang Curug Sari dan Kampanye 'Nggodog Wedang' Warga Pakintelan Semarang

13 Jan 2026

In This Economy, Mengapa Orang Masih Berburu Emas meski Harga Sudah Tinggi?

13 Jan 2026

Riset Ungkap Kita Sering Merasa Kebal dari Dampak Perubahan Iklim

13 Jan 2026

Bolehkah Makan Malam Cuma Pakai Buah?

13 Jan 2026

Sebenarnya, Boleh Nggak Sih Merokok di Trotoar Kota Semarang?

14 Jan 2026

Paradoks Memiliki Anak di Korea, Dianggap Berkah Sekaligus Kutukan Finansial

14 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: