inibaru indonesia logo
Beranda
Adventurial
Taman Balekambang, Spot Asri dan Teduh di Tengah Kota Solo
Minggu, 2 Okt 2022 10:04
Bagikan:
Taman Balekambang menjadi salah satu destinasi wisata menarik bagi masyarakat Solo dan sekitarnya. (Solopos/Farida Trisnaningtyas)

Taman Balekambang menjadi salah satu destinasi wisata menarik bagi masyarakat Solo dan sekitarnya. (Solopos/Farida Trisnaningtyas)

Taman Balekambang yang ditumbuhi banyak pohon besar jadi tempat yang pas untuk "healing" seorang diri atau bersama keluarga. Selain banyak flora dan fauna, kamu juga bisa melihat kesenian asli Solo di sini.

Inibaru.id – Kota Solo nggak akan pernah kehabisan destinasi wisata. Baik wisata alam ataupun budaya bisa banget kamu jumpai di kota yang mempunyai dua keraton ini. Kalau kamu menginginkan perpaduan antara keduanya, coba berkunjunglah ke Taman Balekambang.

Taman dengan luas 9,8 hektare ini berlokasi di Jalan Balekambang 1 Manahan, Kecamatan Banjarsari. FYI, dahulu taman ini jadi simbol besarnya cinta Kanjeng Gusti Pangeran Aryo Adipati Mangkunegoro VII kepada kedua putrinya, yaitu Gusti Raden Ayu Partini Husein Djayadiningrat dan Gusti Raden Ayu Partinah Sukanta.

Bersyukur banget taman wujud cinta ayah kepada anaknya ini bisa kita nikmati keindahannya sekarang. Sebelumnya, sampai 1944, taman ini diperuntukkan bagi anggota kerajaan saja, lo.

Sempat terbengkalai, pada 2007 Pemerintah Kota Solo melakukan revitalisasi.

Partini Tuin, salah satu patung yang ada di Taman Balekambang. (indonesiakaya)
Partini Tuin, salah satu patung yang ada di Taman Balekambang. (indonesiakaya)

Jika berniat mengelilingi seluruh sudut taman yang berdiri pada 26 Oktober 1921 ini, akan mustahil jika kamu nggak merasa lelah. Jadi, sebaiknya ketahui dulu apa saja yang ada di sana, lalu tentukan sudut mana yang menarik perhatianmu.

Apa saja yang ada di dalam lahan seluas itu? Ruang terbuka hijau ini memiliki beberapa taman, yaitu Taman Reptil, Taman Air Partini, Partinah Bosch atau Hutan Partinah, Taman Kelinci, Bale Apung dan Bale Tirtayasa.

Kamu bisa menikmati keindahan Taman Balekambang dengan berkeliling menggunakan perahu (Instagram/solopunya)
Kamu bisa menikmati keindahan Taman Balekambang dengan berkeliling menggunakan perahu (Instagram/solopunya)

Untuk menjelajahi taman ini, ada beberapa cara yang bisa kamu coba, antara lain berjalan kaki santai, dan menyewa perahu kayuh, kereta wisata, atau kereta kuda. Mager berkeliling, kamu bisa duduk santai sambil nugas atau bermedsos karena koneksi internet di sini bagus.

Partinah Bosch

Salah satu sudut yang banyak pengunjungnya adalah Partinah Bosch atau Hutan Partinah.

Seperti namanya, area ini berperan sebagai paru-paru kota dan resapan air. Selain ada macam-macam tanaman langka seperti pohon beringin, apel, dan kenari, kamu juga bisa menjumpai kawanan angsa, kera, dan rusa.

Rusa-rusa yang hidup di dalam Taman Balekambang. (instagram/nudyaas)
Rusa-rusa yang hidup di dalam Taman Balekambang. (instagram/nudyaas)

Pertunjukkan Tari

Puas menikmati pemandangan alam yang asri, perhatianmu akan makin tersita jika kebetulan ada pertunjukkan tari di sini. Kepala Subbagian (Kasubag) Tata Usaha UPT Taman Balekambang, Nina Herlina mengatakan, Taman Balekambang siap menyelenggarakan berbagai pentas seni dan gelaran budaya.

Senggaknya seminggu sekali di Gedung Kesenian Balekambang ada pertunjukkan ketoprak persembahan dari seniman-seniman Solo. Sementara Sendratari Ramayana digelar pada malam bulan purnama di panggung terbuka Balekambang.

Jangan khawatir dengan kerumunan karena pengelola membatasi jumlah pengunjung. Pemesanan tiket pun dilakukan secara daring agar nggak perlu ada kontak fisik. Kabar gembiranya lagi, seluruh pertunjukkan tari bisa juga kamu nikmati lewat Youtube Balkam.TV.

Sudahkah sedikit mendapat gambaran betapa menariknya Taman Balekambang? Jika setuju, yuk kita cus ke Solo. (Kom/IB20/E05)

Komentar

inibaru indonesia logo

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

Social Media

Copyright © 2024 Inibaru Media - Media Group. All Right Reserved