inibaru indonesia logo
Beranda
Pendidikan
Tiap Tubuh Seseorang Memiliki Sel Kanker
Sabtu, 17 Jun 2017 15:05
Penulis:
Inibaru Indonesia
Inibaru Indonesia
Bagikan:
Kanker (Foto : cell.com)

Kanker (Foto : cell.com)

Wahh, ternyata tubuh seseorang mempunyai sel kanker loh !

inibaru.id - Belum lama ini dunia selebriti Tanah Air dikejutkan oleh berita meninggalnya aktris senior Yana Zein dan Julia Perez atau yang akrab disapa Jupe. Kedua selebriti tersebut meninggal lantaran mengidap kanker. Sebelumnya, Ria Irawan yang sempat divonis mengidap kanker, kini dinyatakan telah sembuh.

Yap, sejauh ini kanker memang selalu menjadi momok menakutkan karena keganasan persebarannya. Tapi tahukah Anda, bahwa setiap orang memang mempunyai sel kanker dalam tubuhnya. Hanya saja jika dicek dengan pemeriksaan standar, sel tersebut tak terlihat. Itu kenapa, kerap kali tak diketahui saat sel itu berkembang hingga berjumlah milyaran.

Baca juga:
Penggila Kentang Goreng, Punya Risiko Meninggal 2 Kali Lipat Lebih Cepat
Penting! Kenali Teknik Jawaban Anak yang Bertanya Tentang Teroris

Dalam kehidupan seseorang, sel kanker itu sendiri terbentuk antara 6 sampai 10 kali dalam hidup. Saat imunitas seseorang tinggi, maka sel itu akan rusak dan dapat dicegah dari pembiakan dan pembentukan tumor.

Sementara itu ketika imunitas tubuh memburuk maka seseorang akan lebih mudah terserang kanker. Hal itu juga bisa menjadi penanda bahwa ia mengalami kekurangan beberapa nutrisi yang dapat terjadi karena faktor genetik, lingkungan, makanan dan gaya hidup. Itu sebabnya, untuk menanggulangi penyakit tersebut, kita harus pintar mengatur gaya hidup, diantaranya seperti mengubah pola diet dan mengonsumsi suplemen yang dapat menguatkan sistem kekebalan tubuh.

Baca juga:
Asap Rokok Ancam Pendengaran Balita, Masih Tega?
Hari Laut Sedunia, Refleksi Sederet Masalah Kelautan Indonesia

Pemilihan kemoterapi sebagai salah satu cara pengobatannya memang mampu membunuh sel kanker yang bertumbuh cepat. Namun, dengan kemoterapi rupanya juga dapat menghancurkan sel-sel sehat yang berada di berbagai organ tubuh. Sehingga hal itu bisa menyebabkan kerusakan organ seperti hati, ginjal, jantung, paru-paru, dan lainnya. Sementara pengobatan dengan radiasi dapat menghancurkan sel kanker serta membakar dan merusak sel sehat, jaringan dan organ. (IP)

Komentar

OSC MEDCOM
inibaru indonesia logo

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

Social Media

Copyright © 2025 Inibaru Media - Media Group. All Right Reserved