inibaru indonesia logo
Beranda
Hits
Dibanding Bathup, Shower Lebih Efisien
Minggu, 3 Des 2023 11:00
Penulis:
Bagikan:
Bathtub dan shower di kamar mandi. (Hearstapps)

Bathtub dan shower di kamar mandi. (Hearstapps)

Meski nggak bisa dipakai berendam, punya shower bisa memberikan banyak kelebihan jika dibandingkan dengan punya bathtub, lo. Apa saja ya kelebihannya?

Inibaru.id – Kamu sedang membangun atau merenovasi rumah, Millens? Kalau iya, pasti ada banyak pilihan yang bikin kamu bingung. Salah satunya adalah dalam memilih seperti apa nantinya rupa kamar mandi.

Jika punya uang lebih dan space yang cukup, tentu kita pengin kamar mandi yang lebih dari sekadar bak mandi yang dilengkapi dengan toilet di sebelahnya. Ada yang pengin memasang shower. Ada pula yang pengin memasang bathtub. Tapi, jika harus memilih di antara keduanya, sebaiknya pilih yang mana, ya?

Meski sama-sama dipakai untuk mandi, shower dan bathtub memberikan kenyamanan yang berbeda. Shower membuat kamu bisa mandi dengan segar dan nggak ribet karena kamu nggak lagi perlu lagi memakai gayung untuk menyiramkan air ke badan. Sementara itu, bathtub bisa dipakai untuk berendam. Apalagi jika kamu suka berendam lama-lama dengan aromaterapi untuk menghilangkan stres.

Meski begitu, jika kita membahas soal efisiensi, shower jelas punya lebih banyak kelebihan untuk dipakai sehari-hari jika dibandingkan dengan bathtub. Berikut adalah kelebihan-kelebihan tersebut.

1.       Lebih Hemat Air

Penggunaan shower bikin hemat air. (Guardian/Maridav/Getty Images/iStockphoto)
Penggunaan shower bikin hemat air. (Guardian/Maridav/Getty Images/iStockphoto)

Meski bisa membuatmu terpapar air secara terus-menerus, sudah banyak penelitian yang menyebut penggunaan shower bisa membuatmu jadi lebih hemat air jika dibandingkan dengan memakai gayung atau bathtub. Alasannya? Tentu saja karena shower mampu secara efisien membagi air sehingga bisa membasahi seluruh tubuh dengan cepat.

Sejumlah shower bahkan dilengkapi dengan mode hemat energi yang mampu membuat penggunaan air lebih hemat sampai 70 persen. Hal ini tentu tidak akan mungkin kamu lakukan jika sering berendam di bathtub.

2.       Bisa Menghilangkan Stres

Saat mandi dengan shower, siraman air dari atas seperti membuatmu merasakan pijatan di kepala. Hal ini bisa mengurangi stres setelah melalui hari yang penat, lo. Apalagi jika suhu airnya bisa diatur jadi lebih hangat. Jadi, meskipun kamu nggak berendam di bathtub, juga bisa menghilangkan stress.

3.       Lebih Hemat Ruang

Bathtub membutuhkan ruang yang cukup banyak. Sementara itu, untuk memasang shower, kamu hanya membutuhkan ruang yang sedikit karena bisa dipakai saat berdiri. Nah, kalau kamu nggak punya banyak space di rumah, tentu shower bakal jadi pilihan yang lebih baik daripada bathtub.

Nah, itu dia kelebihan shower dibandingkan dengan bathtub jika ditilik dari sisi efisiensi. Jadi, kalau kamu bingung harus pilih yang mana di antara keduanya saat membangun kamar mandi. Sudah tahu kan, jawabannya? (Arie Widodo/E05)

Komentar

inibaru indonesia logo

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

Social Media

Copyright © 2024 Inibaru Media - Media Group. All Right Reserved