Inibaru.id – Kamu sudah terbiasa makan bakso yang bentuknya bulat. Tapi pernah menyantap bakso berbentuk tumpeng?
Kalau belum, pergilah ke lesehan Mbanyumili, Singosaren, Wukirsari, Imogiri, Bantul. Di situ kamu bisa menikmati bakso unik berbentuk tumpeng.
Ide kreatif bentuk bakso itu berasal dari Eko Supriyanto, sang pemilik warung lesehan Mbanyumili. Ceritanya, ketika itu tiga hari menjelang Idul Fitri 2017.
Baca juga:
Ikan Kuah Asam, Kuliner Hit di Kota Kupang
Cicip Seruit sambil Nyeruit
“Saya malah bingung kalau ditanya soal inspirasi, karena saya memang suka coba-coba buat sesuatu yang belum ada,” ujar Eko, dilansir dari Tribun Jogja (14/1/2018).
Selain bentuknya yang unik, di dalam bakso tumpeng diberi isian telur. Masing-masing ukuran memiliki isian yang berbeda.
"Bakso ukuran M itu berisi telur ayam rebus sebutir. Kalau yang L itu berisi dua telur ayam," katanya dilansir dari Kompas.com.
Harga satu porsi bakso tumpeng cukup murah lo, Millens. Ukuran S cuma dihargai Rp 15 ribu, ukuran M Rp 20 ribu rupiah, dan ukuran L berharga Rp 25 ribu.
Baca juga:
Tahu Sumedang, Kuliner Sumedang dari Tiongkok
Kue Pancong Betawi, Aroma Kelezatannya Tercium sampai Amerika
Bakso tumpeng milik Eko buka dari pukul 08.00 hingga pukul 18.00 setiap harinya. Rata-rata 200 mangkuk terjual.
Selain menawarkan bakso tumpeng, warung itu juga menawarkan menu bakso burger yang nggak kalah unik. Bakso burger ini juga dihargai Rp 15 ribu per porsinya. Unik kan, Millens? (ANG/SA)