inibaru indonesia logo
Beranda
Kulinary
Babat Gongso, Makanan Khas Semarang yang Bikin Ketagihan
Rabu, 24 Okt 2018 14:49
Penulis:
Bagikan:
Babat Gongso khas Kota Semarang, (Primarasa.co.id)

Babat Gongso khas Kota Semarang, (Primarasa.co.id)

Selain lunpia, Semarang juga punya kuliner khas yang menarik yakni babak gongso. Makanan ini memiliki cita rasa pedas dan mantap di lidah. Penasaran?

Inibaru.id – Bila berbicara tentang kuliner khas Semarang, makanan pertama yang disebutkan pasti Lunpia. Padahal, ada banyak makanan khas di Semarang yang nggak kalah lezat dibanding gorengan berisi rebung dan udang itu. Salah satu makanan khas itu adalah babat gongso.

Merahputih.com (15/6/2017) menulis, babat gongso adalah masakan khas Semarang dengan cita rasa yang pedas. Mengingat sebagian besar masyarakat Indonesia hobi makan pedas, makanan ini tentu akan akrab dengan lidah orang Indonesia.

Nggak ribet kok untuk memasak makanan khas Semarang satu ini. Cukup siapkan bahan-bahan berikut.

  • 500 gram babat.
  • 6 bawang merah yang diiris kasar.
  • 2 lembar daun salam.
  • Setengah ibu jari lengkuas yang dimemarkan.
  • 2 batang serai yang dimemarkan.
  • 3 sendok makan kecap manis.
  • Setengah sendok teh garam.
  • 1 sendok teh gula pasir.
  • Sebungkus bumbu penyedap rasa sapi.
  • 000 ml air.
  • 5 sendok makan minyak goreng.

Siapkan pula bumbu seperti sebagai berikut.

  • 3 cabai merah besar.
  • 10 cabai merah keriting
  • 3 siung bawang putih.
  • 1 cm kunyit.
  • 5 bawang merah.
  • 3 butir kemiri.

Untuk memasaknya, kamu hanya perlu menyangrai bumbu-bumbu berupa cabai merah, bawang putih, bawang merah, kunyit, dan kemiri. Setelah itu, rebuslah babat dengan daun salam, lengkuas, jahe, dan air. Setelah matang, potonglah babat sesuai dengan ukuran yang kamu kehendaki.

Selanjutnya, tumis bawang merah, daun salam, lengkuas, serai, dan bumbu halus hingga harum. Berikutnya, tambahkan babat dan aduk hingga merata.

Jangan lupa tambahkan kecap manis, garam, bumbu penyedap, dan gula pasir. Aduk semua bahan hingga merata. Oh iya, tambahkan sedikit air agar bumbu dapat meresap sempurna. Terakhir, diamkan masakan hingga bumbu meresap dan babat gongso siap disajikan.

Babat gongso paling cocok dimakan dengan nasi hangat, Millens. Kelezatan rasa babat gongso yang pedas ditambah nasi hangat bakal menggoyang lidah para pencinta pedas. Mau coba? (IB09/E04).

Komentar

inibaru indonesia logo

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

Social Media

Copyright © 2024 Inibaru Media - Media Group. All Right Reserved