inibaru indonesia logo
Beranda
Hits
Segenggam Komitmen untuk Memperjuangkan Hak Pekerja Perempuan
Senin, 1 Mei 2023 16:13
Bagikan:
DPR tengah memperjuangkan RUU KIA. (VOI/Antara)

DPR tengah memperjuangkan RUU KIA. (VOI/Antara)

Salah satu aspirasi yang juga menjadi komitmen DPR adalah memperjuangkan RUU Kesejahteraan Ibu dan Anak (KIA) untuk para pekerja perempuan.

Inibaru.id - Dalam rangka memperingati Hari Buruh Internasional (May Day) yang jatuh pada tanggal 1 Mei, Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Indonesia sedang memperjuangkan RUU Kesejahteraan Ibu dan Anak (KIA) untuk para pekerja perempuan. DPR berkomitmen untuk terus memperjuangkan hak-hak profesi buruh tanpa memandang golongan.

Ketua DPR RI Puan Maharani mengungkapkan bahwa DPR berharap dapat membawa manfaat yang sebesar-besarnya bagi para buruh di Indonesia melalui fungsi legislasi, anggaran, dan pengawasan.

Pada peringatan Hari Buruh tahun ini yang mengusung tema ‘Lingkungan Kerja yang Aman dan Sehat’, Ketua DPR RI mengharapkan semua stakeholder, baik pekerja, pengusaha, pemerintah, dan DPR dapat berdialog dan mencari jalan terbaik untuk mewujudkan aspirasi buruh Indonesia.

Pekerja perempuan sudah seharusnya mendapat hak sesuai kodratnya. (Alamy)
Pekerja perempuan sudah seharusnya mendapat hak sesuai kodratnya. (Alamy)

Dia juga ingin momentum ini menjadi pengingat bagi semua pihak akan pentingnya memperhatikan kebutuhan para buruh, khususnya para buruh perempuan, dan memberikan hak-hak sesuai kodratnya, serta kesempatan karir yang sama dengan laki-laki.

“Di tahun 2023 ini, kita yakini bersama perekonomian Indonesia mulai bangkit kembali. Ini akan menjadi momentum untuk memperbaiki kesejahteraan buruh dan buruh pun bisa ikut berperan dalam pemulihan perekonomian negara,” jelas Puan.

Ketua DPR RI juga mengingatkan para buruh yang akan turun memperingati Hari Buruh pada hari ini agar menyampaikan aspirasinya dengan tertib dan mengikuti anjuran protokol kesehatan. Dia meminta agar aparat kepolisian mengawal proses penyampaian aspirasi para buruh dengan mengedepankan sisi humanis dan nggak menimbulkan kekacauan yang dapat melahirkan tindakan kekerasan.

Terakhir, Ketua DPR RI mengajak seluruh masyarakat untuk menghargai kerja-kerja para buruh karena buruh menjadi salah satu penopang perekonomian dunia.

Dia berharap seluruh buruh Indonesia dapat bekerja dengan hati dan motivasi untuk menciptakan karya terbaik demi kesejahteraan bersama, sehingga perekonomian Indonesia dapat berkembang dan menjadi tolak ukur di mata dunia.

“Selamat memperingati Hari Buruh untuk seluruh buruh Indonesia. Bekerjalah dengan hati dan motivasi untuk jejak karya terbaik demi kesejahteraan bersama. Dengan begitu, perekonomian Indonesia akan berkembang dan menjadi tolak ukur di mata dunia," tutup Puan.

Semoga komitmen yang disampaikan DPR ini benar-benar bisa terwujud dan memberi dampak positif bagi pekerja perempuan yang kerap dipandang sebelah mata ya, Millens. (Siti Zumrokhatun/E10)

Komentar

OSC MEDCOM
inibaru indonesia logo

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

Social Media

Copyright © 2024 Inibaru Media - Media Group. All Right Reserved