inibaru indonesia logo
Beranda
Hits
Pemilu di Jateng Lancar, Pj Gubernur: Masyarakat Antusias
Kamis, 15 Feb 2024 06:37
Penulis:
Inibaru Indonesia
Inibaru Indonesia
Bagikan:
Pj Gubernur Jawa Tengah bersama Walikota Semarang melakukan kunjungan ke TPS 10 Sambirejo yang mengusung konsep resepsi pernikahan. (humas pemprov Jateng)

Pj Gubernur Jawa Tengah bersama Walikota Semarang melakukan kunjungan ke TPS 10 Sambirejo yang mengusung konsep resepsi pernikahan. (humas pemprov Jateng)

Penjabat Gubernur Jawa Tengah mengatakan bahwa pemilu di Jawa Tengah berjalan dengan lancar. Hal ini didapatinya usai melakukan kunjungan ke beberapa TPS.

Inibaru.id - Penjabat Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana melakukan peninjauan terhadap pelaksanaan Pemilu 2024 di wilayahnya pada Rabu (14/2/2024). Dalam tinjauannya, terungkap bahwa proses pemungutan suara di beberapa daerah berjalan dengan lancar.

Setelah memberikan suaranya di TPS 002 Gajahmungkur, Kota Semarang, Nana melakukan peninjauan di TPS 10 Kelurahan Sambirejo, Kecamatan Gayamsari, Kota Semarang, dan TPS 016 Desa Cangkringan, Kecamatan Weleri, Kabupaten Kendal.

Menurut Nana, di TPS 10, terdapat 270 pemilih yang terdaftar. Pada pukul 10.40 WIB, sebanyak 136 pemilih telah mencoblos. Sementara itu, di TPS 016 Desa Cangkringan, dari total 270 pemilih, pada pukul 11.45 WIB, sebanyak 73% telah memberikan suara mereka.

“Ini menunjukkan bahwa antusiasme masyarakat untuk berpartisipasi aktif dalam pemilu,” tutur Pj gubernur.

Nana juga mengapresiasi berbagai upaya yang dilakukan oleh pemerintah daerah dan masyarakat untuk menyukseskan Pemilu 2024. Salah satu contohnya adalah lomba TPS unik yang diadakan oleh Pemerintah Kota Semarang untuk meningkatkan partisipasi pemilih.

TPS unik yang mengusung konsep busana adat. (humas pemprov Jateng)
TPS unik yang mengusung konsep busana adat. (humas pemprov Jateng)

Contohnya adalah TPS 10 Sambirejo Semarang yang mengusung konsep resepsi pernikahan. Para pemilih disuguhi suasana hajatan lengkap dengan aneka menu prasmanan. Setelah mencoblos, mereka dapat menikmati makanan khas resepsi pernikahan yang disediakan oleh petugas KPPS.

“Ini suatu hal yang menarik yang diinisiasi Wali Kota Semarang. TPS-TPS unik ini dilombakan dan diberi hadiah,” kata Nana.

Sementara itu, di TPS 016 Desa Cangkringan, Kecamatan Weleri, Kabupaten Kendal, seluruh petugas KPPS mengenakan busana adat, menciptakan kesan semangat Bhinneka Tunggal Ika.

Semoga Pemilu di wilayah lain juga lancar ya, Millens. (Siti Zumrokhatun/E10)

Komentar

OSC MEDCOM
inibaru indonesia logo

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

Social Media

Copyright © 2024 Inibaru Media - Media Group. All Right Reserved