inibaru indonesia logo
Beranda
Hits
Makin Canggih, AI Mampu Bikin Trailer Star Wars Ala Wes Anderson
Rabu, 3 Mei 2023 11:00
Penulis:
Inibaru Indonesia
Inibaru Indonesia
Bagikan:
AI-generated trailer film Star Wars ala Wes Anderson. (YouTube/Curious Refuge)

AI-generated trailer film Star Wars ala Wes Anderson. (YouTube/Curious Refuge)

Nggak hanya foto atau tulisan, kecerdasan buatan (AI) kini juga sudah merambah ke dunia video. Belakangan, muncul video trailer Star Wars yang dibuat seakan-akan disutradarai Wes Anderson. Video tersebut dibuat dengan AI.

Inibaru.id – Tren membuat konten ala Wes Anderson benar-benar mendunia. Bahkan, belakangan muncul video AI-generated trailer Star Wars yang memakai konsep penyutradaraan Wes Anderson.

Artificial Intelligence (AI) alias kecerdasan buatan memang sedang jadi pembicaraan banyak orang dalam setahun belakangan. Jika sebelumnya ada program AI seperti ChatGPT yang mampu diperintah untuk membuat tulisan, desain, hingga gambar, belakangan AI diketahui juga mampu membuat video.

Hal ini dibuktikan dengan video trailer berjudul The Galactic Menagerie: A Star Wars Story yang diunggah oleh kanal YouTube Curious Refuge pada Sabtu (29/4/2023) lalu. Video tersebut cukup sukses menggambarkan seperti apa Star Wars andai benar-benar disutradarai oleh Wes Anderson.

Potongan gambar yang simetris dengan warna pastel yang kuat, ruang-ruang yang terlihat kosong dan menyeramkan, hingga wajah-wajah aktor yang menampilkan mimik khas yang bisa kamu temui di film-film Wes Anderson bisa terlihat dalam video tersebut.

Meski hanya dibentuk oleh kecerdasan buatan, kamu bisa melihat sejumlah aktor ternama dalam trailer Star Wars tersebut. Timothee Chalamet ‘berperan’ sebagai Luke Skywalker, Scarlett Johansson berperan sebagai Prince Leia, Edward Norton menjadi Han Solo, Bill Murray sebagai Obi-Wan Kenobi, Jeff Goldblum sebagai The Emperor, Willem Dafoe sebagai Grand Mott Tarkin, Adrien Brody sebagai Chewbacca, dan komedian Owen Wilson sebagai Darth Vader.

Popularitas video trailer buatan AI semakin populer. (YouTube/Curious Refuge)
Popularitas video trailer buatan AI semakin populer. (YouTube/Curious Refuge)

Pembuat video tersebut, pasangan Shelby dan Caleb Ward mengaku cukup terkejut karya mereka viral di media sosial. Per hari ini saja, sudah dilihat lebih dari 760 ribu kali di kanal YouTube.

“Kami benar-benar terkejut dengan reaksi pengguna internet. Mungkin rilisan video tersebut memang pas dengan melejitnya tren konten ala Wes Anderson. Apalagi videonya tentang AI yang juga sedang dibicarakan banyak orang dan bertema Star Wars yang memiliki basis penggemar yang besar,” ucap Ward sebagaimana dilansir dari The Business Insider, Selasa (2/5).

Meski begitu, dia nggak memungkiri banyaknya kritik terhadap video tersebut yang terlalu statis dengan gerakan-gerakan karakter yang minim jika dibandingkan dengan film Wes Anderson yang asli.

Terlepas dari kritikan tersebut, video AI-generated trailer Star Wars ala Wes Anderson memang cukup menarik. Hal ini juga membuktikan jika kecerdasan buatan memang sepertinya akan mengubah dunia dalam waktu dekat karena mampu diperintah untuk membuat atau melakukan banyak hal.

Kira-kira mungkin nggak ya ada film yang nantinya seratus persen benar-benar dibuat oleh AI? (Arie Widodo/E10)

Komentar

inibaru indonesia logo

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

Social Media

A Group Partner of:

medcom.idmetrotvnews.commediaindonesia.comlampost.co
Copyright © 2024 Inibaru Media - Media Group. All Right Reserved