inibaru indonesia logo
Beranda
Pasar Kreatif
Gunakan 5 Software Pembukuan Sederhana Ini untuk Bisnismu
Rabu, 15 Sep 2021 19:00
Penulis:
Inibaru Indonesia
Inibaru Indonesia
Bagikan:
Tampilan salah satu software pembukuan sederhana. (Jurnal.id)

Tampilan salah satu software pembukuan sederhana. (Jurnal.id)

Di zaman yang serba digital seperti sekarang ini, memiliki software pembukuan sederhana agaknya menjadi salah satu hal penting yang harus kita miliki untuk memulai bisnis.

Inibaru.id - Software pembukuan sederhana menjadi sebuah perangkat lunak yang digunakan untuk mengelola pembukuan keuangan yang memiliki cara kerja sederhana. Software atau aplikasi pembukuan sederhana memang sangat diminati masyarakat karena lebih mudah dipahami, sehingga cocok juga untuk para pemula.

Mengenal Software Pembukuan Sederhana

Kemajuan teknologi saat ini turut memengaruhi banyak aspek kehidupan, salah satunya adalah pengelolaan keuangan. Setelah sebelumnya menggunakan cara manual, kini kamu sudah bisa menggunakan aplikasi pembukuan supaya lebih mudah mengelola keuangan bisnis.

Aplikasi pembukuan sederhana merupakan sebuah perangkat lunak yang dirancang khusus untuk mempermudah kegiatan pembukuan keuangan secara sederhana. Aplikasi pembukuan biasanya digunakan para pengelola bisnis UKM atau perusahaan untuk mengelola keuangan bisnis.

Meski tampak sederhana, aplikasi pembukuan dirancang dengan fitur yang beragam, sehingga kamu bisa mengelola keseluruhan keuangan bisnis. Dengan aplikasi, biaya operasional bisa lebih hemat dan data yang dihasilkan bisa lebih akurat serta minim kekeliruan.

Fungsi Software Pembukuan Sederhana

Aplikasi pembukuan keuangan dibuat dengan beberapa fungsi tertentu yang pastinya masih berkaitan dengan aktivitas pembukuan atau akuntansi keuangan. Selain berfungsi sebagai peningkat akurasi akuntansi dan kecepatan penyelesaian, aplikasi ini juga mampu mengurangi biaya operasional akuntansi secara keseluruhan.

Software pembukuan biasanya berjalan secara otomatis, jadi bisa meminimalisasi kekeliruan serta mempercepat proses perhitungan atau input data. Selain itu, aplikasi ini juga menghasilkan laporan yang akurat dan bisa mengurangi rasa frustasi dalam penghitungan dan pengelolaan keuangan.

Jika pembukuan manual membutuhkan banyak biaya operasional serta terkesan rumit dan bikin pusing, kini pembukuan bisa lebih mudah dan hemat. Hanya dengan satu aplikasi, kamu bisa mengerjakan berbagai laporan dan perhitungan secara online dengan mudah, murah, cepat, dan akurat.

Karena software pembukuan sederhana bisa menghasilkan data yang akurat, data tersebut bisa mempermudahmu dalam mengambil keputusan bisnis. Aplikasi akuntansi juga bisa mempermudah proses pengambilan keputusan untuk keberlangsungan bisnis di masa yang akan datang.

Rekomendasi Software Pembukuan Sederhana

Karena sangat diminati, kini software pembukuan dengan cara pengoperasian yang sederhana sudah semakin banyak dan beragam. Kamu bisa memilih untuk menggunakan app tertentu.

Kehadiran aplikasi pembukuan atau akuntansi sederhana ini tentu turut meringankan pekerjaan dari para pengelola bisnis dalam mengurus keuangan bisnisnya.

Berikut adalah 5 aplikasi pembukuan sederhana yang bisa kamu gunakan untuk mengatur keuangan bisnis:

1. Jurnal.id

Jurnal.id merupakan salah satu software pembukuan sederhana yang mempunyai kualitas terbaik di Indonesia. Bahkan, aplikasi ini juga telah terkenal hingga seluruh penjuru dunia. Dengan keberadaan aplikasi ini, perusahaan dapat menyelesaikan proses pembukuan dengan lebih cepat dan mudah.

Terlebih lagi, Jurnal.id hadir dengan membawa berbagai macam fitur unggulan yang sangat lengkap dan begitu canggih. Para pelaku usaha bisa mengakses aplikasi ini dengan mudah melalui perangkat telepon atau pun dengan melalui perangkat PC.

Hanya dengan bermodalkan koneksi internet yang lancar, kamu sudah bisa mengakses aplikasi ini di manapun dan kapan pun. Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, rangkaian fitur unggulan pda aplikasi ini akan memudahkan pebisnis mengelola manajemen pembukuan pada perusahaan.

Fitur tersebut antara lain laporan keuangan, pengaturan aset, transaksi penjualan, cash link, dan masih banyak yang lainnya. Keberadaan aplikasi ini dapat membantu kerangka kerja akuntansi di dalam perusahaan menjadi lebih efisien.

Nggak berhenti di situ, seluruh manajemen pencatatan dan pembukuan keuangan tentu saja bisa menghasilkan sebuah laporan yang lebih rapid dan akurat. Perangkat lunak ini khusus dirancang dengan sangat canggih untuk bisa meminimalisasi kesalahan teknik pada saat melakukan proses pencatatan.

Dengan begitu, kamu nggak perlu lagi meragukan kinerja software pembukuan satu ini. Jurnal.id mampu membuat seluruh pengorganisasian data transaksi menjadi lebih tertata dengan baik.

Seluruh pencatatan akan dikumpulkan dan kemudian dikonversikan ke dalam suatu data digital; yang selanjutnya data tersebut akan disimpan secara otomatis dengan keamanan yang terjaga baik.

2. SAP

System Application and Processing atau yang biasa dikenal dengan istilah SAP merupakan salah satu aplikasi yang terkenal di dunia. Aplikasi ini khusus ditujukan untuk bisa mendukung kegiatan operasional.

Salah satunya yaitu pada proses pembukuan di dalam sebuah bisnis perusahaan. SAP mampu mengintegrasikan seluruh bagian yang ada pada bisnismu. Sehingga, pebisnis dapat dengan mudah memenuhi target bisnis yang telah ditentukan.

Salah satu keuntungan yang bisa diperoleh yakni adanya real time processing yang mampu melakukan pembaruan secara otomatis dengan segala bentuk pembaharuan di dalam pembukuan yang dikelola. Dengan cara ini, proses pembukuan bisa selalu ter-update dengan lebih baik.

3. Zoho Books

Software pembukuan sederhana yang lainnya yaitu Zoho Books. Aplikasi ini merupakan sistem aplikasi terbaik yang mempunyai berbagai macam fitur lengkap. Pastinya, dalam proses penggunaannya, aplikasi ini nggak kalah canggih dengan berbagai jenis software pembukuan yang lainnya.

Zoho Books telah dirancang sedemikian rupa dengan tampilan desain yang sangat simple. Dengan ini, penggunaan aplikasi bisa diakses oleh siapapun. Karena memang dengan tampilan yang simple mampu membuat semua pebisnis untuk bisa melakukannya dengan cara yang lebih mudah.

Hanya dengan menggunakan aplikasi Zoho Books, kamu bisa melakukan pengaturan pada pendapatan, pengeluaran, hutang dan piutang serta perhitungan waktu. Dengan serangkaian kelebihan yang dimiliki oleh aplikasi ini.

Pastinya dapat menjadikan Zoho Books sebagai salah satu rekomendasi aplikasi pembukuan yang tepat untuk dipilih. Terlebih lagi, aplikasi ini dapat digunakan oleh berbagai macam jenis usaha, baik itu skala usaha kecil, menengah atau bahkan jenis perusahaan besar.

Penggunaan aplikasi Zoho Books nggak memiliki batasan waktu, yang berarti para pebisnis bisa menggunakannya kapan pun sesuai dengan kebutuhan dan keinginan pebisnis.

4. Book Keeper Accounting

Book Keeper Accounting merupakan sebuah aplikasi pembukuan yang bisa digunakan secara mudah melalui perangkat telepon. Dengan menggunakan aplikasi ini, para pebisnis bisa melakukan segala kegiatan terkait dengan manajemen pembukuan.

Misalnya, dengan pengelolaan struk pembayaran, buku inventaris individu, hingga pembuatan buku laporan penjualan. Pastinya, keberadaan aplikasi ini akan sangat membantu perusahaan dalam mengatur keuangan yang ada di dalam bisnis yang tengah dikelola.

Dengan harga yang cukup terjangkau, seluruh jenis usaha bisa mengelolanya menjadi lebih baik lagi. Di samping itu, aplikasi ini juga menyuguhkan tampilan dashboard yang begitu simple, sehingga kamu bisa menggunakannya dengan sangat mudah.

Kamu yang merupakan pebisnis pemula pun bisa menggunakan Book Keeper Accounting untuk membantu mengelola pembukuan perusahaan. Hal tersebut penting, karena pembukuan akuntansi di dalam sebuah perusahaan merupakan salah satu hal yang sangat krusial.

Sehingga, baik atau enggaknya kondisi perusahaan bisa diketahui hanya dengan membaca pembukuan akuntansi ini. oleh sebab itu, menggunakan software pembukuan akan sangat dibutuhkan oleh sebuah bisnis perusahaan, baik perusahaan skala yang kecil atau besar sekali pun.

5. SlickPie

SlickPie juga merupakan sebuah software pembukuan sederhana yang mempunyai keunikan tersendiri. Pastinya, dengan berbagai macam software pembukuan yang telah dijelaskan sebelumnya, aplikasi ini mempunyai berbagai macam karakter serta keunikan tersendiri.

Secara keseluruhan, tujuan dan fungsi yang dimiliki aplikasi ini sama dengan aplikasi kebanyakan, di antaranya untuk memudahkan pebisnis mengelola keuangan serta pembukuan perusahaan. Dengan menggunakan aplikasi SlickPie, hal tersebut bisa menjadi lebih mudah dan dapat bekerja lebih optimal.

Di samping itu, aplikasi ini mempunyai salah satu fitur yang sangat unggul yakni fitur magic bot. Keberadaan fitur ini akan sangat membantu dalam menerima data secara otomatis. Selain itu juga tampilan di dalam software pembukuan ini dirancang dengan tampilan yang sangat interface.

Sehingga, para pebisnis bisa melakukan proses pembukuan menjadi lebih gampang karena keberadaan aplikasi ini sangat mudah untuk dipahami dan diaplikasikan. Dengan fitur ini, SlickPie menjadi salah satu aplikasi favorit berbagai macam perusahaan.

Bahkan, pengguna dari aplikasi ini telah terhitung hingga jutaan manusia. Angka tersebut membuktikan bahwa aplikasi SlickPie memang sangat direkomendasikan oleh pelaku usaha yang sedang mencoba terus mengembangkan bisnisnya.

Pastinya setiap bisnis akan mudah dan cepat dalam berkembang ketika pengelolaan pembukuan dapat berjalan dengan baik. Sehingga, para pebisnis bisa mengetahui hal apa saja yang perlu untuk diperbaiki serta apa saja yang perlu untuk ditingkatkan.

Dengan ini, perusahaan yang dijalankan bisa cepat tumbuh dan berkembang dengan baik yang diikuti oleh kinerja perusahaan yang baik pula.

Fitur-fitur Dalam Software Pembukuan Sederhana

Aplikasi akuntansi yang dirancang sederhana pun tentu telah dilengkapi dengan fitur-fitur pembukuan keuangan tertentu. Saat ingin menggunakan aplikasi keuangan ini, pastikan fitur-fitur yang dimiliki sudah lengkap dan memadai.

Fitur-fitur yang tersedia dalam software pembukuan biasanya terdiri atas fitur pembelian (purchasing), persediaan, penjualan, stok opname, dan laporan keuangan. Beberapa fitur ini harus dimiliki oleh aplikasi pembukuan, karena memang menjadi fitur dasar yang sangat penting.

Aspek Penting Memilih Software Pembukuan Sederhana

Sebelum kamu memutuskan untuk memakai aplikasi pembukuan, kamu perlu memperhatikan beberapa hal tertentu, supaya penggunaannya sesuai rencana/kebutuhan. selain kemudahan akses, berikut beberapa hal yang harus diperhatikan saat memilih software akuntansi keuangan:

● Anggaran Aplikasi

Supaya mendapat aplikasi dengan fitur lengkap dan canggih untuk membantu pembukuan, kamu bisa menggunakan aplikasi berlangganan tanpa biaya tambahan. Aplikasi berlangganan biasanya memiliki harga yang sebanding dengan kenyamanan yang diberikan, sehingga lebih efisien.

● Kebutuhan Bisnis

Setelah mempertimbangkan harga dari aplikasi yang dipilih, selanjutnya kamu perlu melihat bagaimana kebutuhan bisnis kamu, khususnya di bidang pembukuan. Pastikan aplikasi yang dipilih telah memiliki fitur yang sesuai dengan kebutuhan pembukuan keuangan bisnismu.

● Tingkat Keamanan

Selanjutnya perhatikan juga bagaimana keamanan dari aplikasi tersebut dalam menyimpan dan mengelola data keuangan bisnis kamu. Aplikasi akuntansi dengan fitur pencadangan atau pemulihan data bisa menjadi aplikasi yang tepat untuk dipilih.

Pada dasarnya, pembukuan keuangan bisnis menggunakan software pembukuan sederhana lebih mudah jika dibandingkan dengan pembukuan secara manual. Seiring dengan perkembangan zaman, kamu disarankan untuk menggunakan aplikasi pembukuan supaya mempermudah pengelolaan keuangan bisnis. (Ads/E03)

Komentar

inibaru indonesia logo

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

Social Media

A Group Partner of:

medcom.idmetrotvnews.commediaindonesia.comlampost.co
Copyright © 2024 Inibaru Media - Media Group. All Right Reserved