inibaru indonesia logo
Beranda
Kulinary
Mumpung Banyak Daging Kurban, Bikin Tengkleng Solo, yuk!
Rabu, 22 Agu 2018 15:28
Penulis:
Artika Sari
Artika Sari
Bagikan:
Tengkleng, hidangan dari tulang dan daging khas Solo. (toody.id)

Tengkleng, hidangan dari tulang dan daging khas Solo. (toody.id)

Banyaknya daging saat Hari Raya Iduladha kerap kita manfaatkan untuk mengasah kemampuan memasak kita. Buat kamu yang bosan masak satai, coba bikin kuliner enak khas Solo ini, yuk! Ya, apa lagi kalau bukan tengkleng?

Inibaru.id – Libur Iduladha adalah momen tepat untuk mendekatkan diri dengan keluarga dan teman. Memasak dan makan daging "jatah" kurban bersama juga menjadi saat yang selalu ditunggu-tunggu. Satai, gulai, hingga sup daging menjadi hidangan yang paling umum dibuat.

Nah, buat yang bosan dengan masakan-masakan itu, kamu bisa menjajal menu khas Solo, Jawa Tengah, berbahan daging ini. Namanya "tengkleng". Apakah itu?

Tengkleng mirip dengan gulai, tapi tekstur kuahnya lebih encer dan berwarna kuning cerah. Rasanya gurih dan lumayan “nendang” lantaran mengandung santan dan cukup banyak rempah. Sementara untuk bahan utama, tengkleng menggunakan tetelan atau balungan kambing. Hm, mulai nelan ludah?

http://duabelibis.co.id/duabelibis/wp-content/uploads/2015/09/tengkleng3.jpg

Tengkleng balungan, menggoda bukan? (duabelibis.co.id)

Eh, kalau kamu pengin bikin hidangan ini untuk Iduladha-mu, ada satu resep yang cukup gampang, nih:

Bahan-Bahan:

  • 1 kg campuran daging kambing dan tulang yang sudah dipotong
  • 2,5 liter santan encer
  • 500 ml santan kental
  • 2 lembar daun salam
  • 6 lembar daun jeruk purut, buang tulangnya
  • 2 batang serai, memarkan
  • 2 sdm kecap manis

Bumbu Halus:

  • 10 butir bawang merah
  • 6 siung bawang putih
  • 6 cm kunyit, bakar
  • 4 cm lengkuas
  • 5 butir kemiri
  • 1 sdm ketumbar, sangria
  • 2 sdm gula jawa
  • 1 sdt garam

Cara Membuat:

Pertama, tumislah bumbu halus bersama jahe, daun jeruk purut, serai, dan daun salam hingga harum. Setelah itu, masukkan potongan daging dan tulang bersama santan encer, lalu aduk hingga rata. Tunggulah hingga daging empuk, kemudian masukkan santan kental dan kecap manis. Tunggu hingga bumbu meresap dan kuahnya mendidih, setelah itu angkat dan sajikan.

Mudah kan? Nah, kalau sudah tahu cara memasak tengkleng, kamu tinggal menyiapkan bahan-bahannya. Eits, tapi tetap kontrol kolesterol, ya! (IB15/E03)

Komentar

inibaru indonesia logo

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

Social Media

A Group Partner of:

medcom.idmetrotvnews.commediaindonesia.comlampost.co
Copyright © 2024 Inibaru Media - Media Group. All Right Reserved