inibaru indonesia logo
Beranda
Kulinary
Rekomendasi untuk Kamu: Nasi Megono Enak dan Murah di Tiga Warung
Selasa, 10 Apr 2018 07:36
Penulis:
Bagikan:
Nasi megono dengan aneka lauk (agrowindo.com)

Nasi megono dengan aneka lauk (agrowindo.com)

Pernah mencicipi nasi megono? Kalau belum, kamu bisa menikmati kelezatan kuliner satu ini di beberapa tempat makan legendaris di Pekalongan, Jawa Tengah.

Inibaru.id – Sebagai salah satu kuliner khas Pekalongan, nasi megono banyak dijumpai di kota tersebut. Tetapi, dari sekian banyak tempat makan, nggak semua menawarkan rasa enak dan harga murah. Kalau kamu berencana pergi ke Pekalongan dan bingung mencari tempat nasi megono yang enak dan murah, beberapa tempat makan ini bisa jadi pertimbangan kamu.

Warung Makan Sego Rakyat Mbah Ibah

Dikutip dari detik.com (22/6/2017), warung makan di Taman Sorogenen, Jalan Mawar ini adalah salah satu tempat legendaris. Meski tempatnya sederhana, namun rasa nasi megononya nggak kalah dari yang disajikan di restoran.

Dengan harga sekitar Rp 6.000-Rp 11.500, kamu bisa makan dengan lauk ayam, ati dan ampela. Kendati sudah 30 tahun berdiri, Ibah sebagai pemilik enggan menjual nasi megono buatannya dengan harga mahal agar pembelinya bisa berasal dari semua kalangan.

Jika kamu tertarik makan di sana, warung Mbah Ibah dibuka pada pukul 08.00 hingga pukul 02.00. Khusus untuk Bulan Ramadan, warung ini buka dari pukul 14.00 hingga pukul 02.00.

Lesehan Nasi Megono Ibu Suli

Rasa yang enak, menu yang variatif, harga yang murah, tempat yang nyaman, dan penjual yang ramah. Itulah kesan Karina Mahari, salah seorang pembeli di Lesehan Nasi Megono Ibu Suli. Berada di Jalan Jeruk No. 30B, Sampangan, Pekalongan, rumah makan ini menyajikan nasi megono dengan aneka pepes sedap sebagai lauk. Mulai dari pepes telur kodok, pepes jamur, hingga pepes cumi-cumi, semua dibanderol dengan harga sekitar Rp 10.000 saja.

Supaya nggak kecele, jangan datang hari Selasa, ya, karena rumah makan ini libur. Pada hari biasa, Lesehan Ibu Suli buka pukul 11.00 hingga pukul 21.00.

Garang Asem H Masduki

Di Garang Asem H Masduki, kamu akan menemukan nasi megono yang berbeda dibanding tempat lain. Pasalnya, nasi megono ini bisa kamu santap bersama semangkuk garang asem. Garang asem ini sepintas mirip rawon, namun kuahnya lebih encer dan rasanya pun asam segar. Kamu bisa memilih mau mencicipi garang asem biasa seharga Rp 18.000 atau garang asem telur seharga Rp 23.000.

Selain unik dan enak, suasana makan yang ditawarkan pun cukup menyenangkan. Tertarik kemari? Garang Asem H. Masduki punya dua cabang yang berada di Jalan Jenderal Sudirman No. 169 Kebulen dan di dekat Alun-alun Kota Pekalongan. Cabang di Jalan Jenderal Sudirman tutup pukul 22.00, sementara yang di dekat alun-alun kota tutup pukul 01.00. Selamat memilih, ya, Millens! (IB15/E02)

Tags:

Komentar

inibaru indonesia logo

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

Social Media

Copyright © 2025 Inibaru Media - Media Group. All Right Reserved