Inibaru.id - Rektor Unand Yuliandri mengatakan pendaftar bisa memilih program studi Kedokteran. Pilihan prodi melalui jalur OSC Medcom.id dapat dilihat di laman penerimaan mahasiswa baru Unand.
"Bisa, (daftar prodi Kedokteran) kenapa tidak? Malah saya sampaikan persyaratan dari OSC ini, kita masukkan dalam aplikasi di penerimaan mahasiswa baru," beber Yuliandri dalam Kick Off OSC Medcom.id di Kampus Universitas Tarumanagara (Untar), Jakarta Barat, Senin, 8 Agustus 2022.
Yuliandri menegaskan ketika pendaftar memenuhi syarat dan lulus secara akademik, mereka punya hak dalam beasiswa. Yang jelas, kata dia, setiap orang mempunyai kesempatan yang sama dalam OSC Medcom.id.
Dia menyebut beasiswa OSC Medcom.id telah banyak membuka akses pendidikan. Yuliandri yakin beasiswa OSC Medcom.id dapat meningkatkan pendidikan anak Indonesia sampai ke jenjang kuliah.
"Dengan beasiswa itu kan artinya enggak ada lagi mereka tanggung jawab keluar. Apalagi (OSC) Medcom.id tadi menyatakan siap membantu itu," tutur dia.
Program Online Scholarship Competition (OSC) 2022 menyiapkan 539 beasiswa jenjang S1 di tahun 2022. Selain Universitas Andalas, Beasiswa OSC juga diberikan oleh 26 perguruan tinggi mitra lainnya.
Pemenang OSC akan mendapatkan, beasiswa S1 bebas uang pangkal, bebas uang semester selama 8 semester, tabungan Pendidikan, bantuan living cost untuk pemenang terpilih, kesempatan magang hingga bekerja di Media Group. Pendaftaran program Beasiswa OSC masih dibuka hingga 02 November 2022 di laman https://osc.medcom.id/. (Siti Khatijah/E01)