inibaru indonesia logo
Beranda
Inspirasi Indonesia
Yuk Mengenal Alam, Putra Ganjar Pranowo
Kamis, 26 Apr 2018 14:26
Penulis:
Bagikan:
Mengenal sosok Alam Ganjar. (Muhammad Zinedine Alam Ganjar)

Mengenal sosok Alam Ganjar. (Muhammad Zinedine Alam Ganjar)

Remaja satu ini merupakan peraih medali emas pada ajang olimpiade sains tingkat Asia. Putra Gubernur Jawa Tengah nonaktif itu juga terlibat di berbagai kegiatan sosial dan ekonomi. Seperti apa ya kesibukannya?

Inibaru.id – Bertubuh jangkung, berkacamata, dan berpembawaan kalem. Ya, itulah Muhammad Zinedine Alam Ganjar. Putra semata wayang Ganjar Pranowo ini memiliki segudang kegiatan dan tentunya prestasi yang membanggakan.

Pernah membawa pulang medali emas dalam ajang The 6th ASEAN+3 Teacher Workshop and Student Science Camp yang diselenggarakan di Changwon City, Korea Selatan pada 2014 silam nggak membuatnya besar kepala. Pemuda yang kerap disapa Alam ini mengaku terus menimba ilmu untuk dapat menghasilkan karya-karya yang lebih besar.

Baca juga:
Novi Wahyuningsih, Miliarder Muda Pencipta Aplikasi Callind
Inovasi Tanpa Henti dari Pengrajin Wayang Klithik di Klaten

Remaja yang kini duduk di kelas X SMA N 3 Semarang ini bahkan sedang merintis usaha bersama beberapa temannya pada bidang footwear yang diberi nama Echoes.

“Sekarang saya masih belajar buat usaha bareng temen-temen. Ya usaha kecil-kecilan sih tapi semoga bisa berhasil nantinya,” kata Alam.

Alam menunjukkan produk sepatu miliknya. (Muhammad Zinedine Alam Ganjar)

Dia memanfaatkan enceng gondok untuk diolah menjadi sepatu dan sandal yang nyaman dipakai. Wah, keren ya, Millens.

Cowok yang suka bersepeda ini juga aktif di bidang sosial, lo. Alam bersama teman-teman di sekolahnya beberapa kali mengadakan kegiatan bersama anak-anak di daerah pinggiran Semarang. Mereka mengisi kegiatan tersebut dengan berbagai hal positif seperti melatih anak-anak untuk berwirausaha dan mengasah kemampuan anak-anak dalam bidang seni.

Ditanya soal perizinan orang tua, remaja yang bercita-cita menjadi Sekretaris Jenderal PBB ini mengaku orang tuanya mendukung penuh aktivitas yang dilakukannya.

“Kalau Ayah dan Bunda sih sangat mendukung tapi ya tetap saja diingatkan agar nggak melupakan akademik,” ujar Alam.

Remaja kelahiran 14 Desember 2001 ini juga mengungkapkan dirinya dididik dapat bertanggung jawab sejak kecil. Apapun kegiatannya harus bisa dipertanggungjawabkan. Nggak jarang Alam “disidang” orang tuanya kalau nggak bisa bertanggung jawab atas perbuatannya.

Sering Ditinggal

Menjadi anak seorang politikus yang super sibuk nggak membuat Alam mengeluh kepada orang tuanya. Dia mengaku sudah terbiasa dengan kondisi tersebut.

Potret Alam bersama kedua orang tuanya. (Muhammad Zinedine Alam Ganjar)

"Aku sudah biasa sih, dari kecil memang sering ditinggal Ayah. Dulu waktu kecil malah Ayah di Jakarta, Aku dan Bunda di Purbalingga jadi ketemunya seminggu sekali," jelas laki-laki yang hobi bermusik ini.

Baca juga:
Mas Wahid, Youtuber yang Selalu Produksi Konten-Konten Bermanfaat
Edisi Spesial Kartini: Menjadi Sosok Perempuan Masa Kini Ala Rerie

Kendati sibuk, Alam mengungkapkan orang tuanya masih menyempatkan diri untuk berkumpul bersama keluarga.

"Sekarang itu Ayah sering quality time bareng keluarga. Jadi, Ayah menyediakan satu hari khusus buat kumpul bareng," tambahnya.

Wah, sukses terus deh buat Alam. Semoga bisa jadi Sekjen PBB seperti yang diinginkan. (Hayyina Hilal, Ida/E01)

Komentar

OSC MEDCOM
inibaru indonesia logo

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

Social Media

Copyright © 2024 Inibaru Media - Media Group. All Right Reserved