inibaru indonesia logo
Beranda
Hits
Mengapa Ada Obat yang Diminum Sebelum Makan?
Minggu, 30 Jul 2023 15:00
Penulis:
Bagikan:
Ada obat yang diminum sebelum makan. (Klikdokter)

Ada obat yang diminum sebelum makan. (Klikdokter)

Pernah kepikiran nggak apa alasan ada obat yang harus diminum sebelum makan? Nah, berikut adalah penjelasannya.

Inibaru.id – Kebanyakan obat yang bisa kamu dapatkan baik itu di warung-warung, apotek, atau dari resep dokter punya aturan harus diminum setelah makan. Tapi, terkadang, ada juga lo obat yang harus diminum sebelum makan.

Jika diminum setelah makan, obat bisa diserap dengan baik karena sistem pencernaan juga fokus menyerap makanan. Otomatis, obat-obatan tersebut juga bakal terserap dan fungsinya menyembuhkan penyakit pun akan berjalan dengan lancar. Nah, kalau obatnya diminum sebelum makan, apakah proses penyerapannya juga bakal sama baiknya jika dikonsumsi setelah makan?

Ternyata, alasan utama mengapa ada obat diminum sebelum makan adalah cara kerja dari obat yang dimaksud.

Jadi begini, ada beberapa nutrisi di dalam makanan yang ternyata bisa bikin kinerja dari obat tersebut terganggu. Kalau kamu meminumnya setelah makan, efeknya tentu membuat obat tersebut jadi nggak efektif menyembuhkan penyakit.

Oleh karena itu, jika ada tulisan obat sebaiknya diminum sebelum makan, sebaiknya kamu mengonsumsinya sekitar 30 menit sampai 1 jam sebelum makan alias saat perut kamu masih kosong ya, bukannya persis sebelum makan. Meski nggak ada makanan yang ada di dalam perut kamu, sistem pencernaan bakal tetap mampu menyerap kandungan di dalam obat tersebut kok.

Obat yang diminum sebelum makan memang harus dikonsumsi saat perut masih kosong. (Halodoc)
Obat yang diminum sebelum makan memang harus dikonsumsi saat perut masih kosong. (Halodoc)

Selain itu, kalau menurut Yankes Kemkes, Jumat (5/8/2022), ada sejumlah makanan yang bisa membuat proses penyerapan kandungan di dalam obat-obatan tertentu jadi lebih banyak dari yang seharusnya. Kalau sudah begitu, efeknya bisa menyebabkan efek samping seperti mual-mual, gatal-gatal, keracunan, dan efek lain yang tidak bisa disepelekan, lo.

Sebagai contoh, obat-obatan dengan golongan proton pump inhibitor layaknya omeprazole, pantoprazole, dan lansoprazole bakal lebih baik dikonsumsi saat perut sedang kosong. Kalau diminum bersama dengan makanan, dikhawatirkan akan membuat produksi asam lambung bertambah. Bisa-bisa kamu jadi kena maag atau bahkan merasa mual, deh.

Selain itu, obat berjenis domperidone serta metoklopramid juga sangat dianjurkan diminum maksimal 30 menit sebelum makan. Kalau nggak, obat yang tercampur dengan nutrisi makanan tertentu nggak bisa diserap dengan maksimal atau menyebabkan efek samping tertentu.

Jadi, sudah tahu kan alasan mengapa ada obat yang harus diminum sebelum makan? Pastikan untuk dipatuhi ya aturan tersebut agar obat bisa bekerja dengan baik, Millens. (Arie Widodo/E05)

Komentar

OSC MEDCOM
inibaru indonesia logo

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

Social Media

Copyright © 2024 Inibaru Media - Media Group. All Right Reserved