inibaru indonesia logo
Beranda
Hits
Manfaat Mengejutkan Buah Apel untuk Kesehatan dan Kecantikan
Minggu, 26 Feb 2023 09:13
Bagikan:
Manfaat buah apel untuk kesehatan dan kecantikan. (Wikimedia via Republika)

Manfaat buah apel untuk kesehatan dan kecantikan. (Wikimedia via Republika)

Makan satu apel setiap hari dapat menghindarkanmu dari dokter. Frasa yang kali pertama diciptakan pada 1913 ini diambil berdasarkan pepatah Pembrokeshire dari 1866. Sebenarnya, berbagai penelitian menunjukkan bahwa makan apel berapa pun jumlahnya, nggak berkaitan dengan lebih sedikit kunjungan ke dokter. Tapi, berbagai riset mengungkap bahwa buah ini dapat membantu meningkatkan beberapa aspek kesehatan seseorang.

Inibaru.id – Ada ungkapan yang mengatakan jika makan satu apel setiap hari bisa membantu menjaga kesehatan seseorang.

Selain rasanya yang segar dan manis, buah apel memang memiliki banyak manfaat bagi kesehatan dan kecantikan.

Dikutip dari lansir Healthline, para ahli mengaitkan apel dengan sejumlah manfaat yang dapat membantu meningkatkan kesehatan jangka panjang lo. Apel kaya akan nutrisi penting untuk tubuh, termasuk serat, vitamin, mineral, dan antioksidan.

Lalu apa saja manfaat buah apel ini?

1.       Menjaga Kesehatan Jantung

Apel dapat membantu menurunkan kolesterol jahat dalam tubuh sehingga menghindarkan seseorang dari penyakit jantung. (Shutterstock via Kompas)
Apel dapat membantu menurunkan kolesterol jahat dalam tubuh sehingga menghindarkan seseorang dari penyakit jantung. (Shutterstock via Kompas)

Kamu yang memiliki masalah dengan kolesterol, sebaiknya rutin mengonsumsi apel. Pasalnya, buah apel mengandung serat pektin yang dapat membantu menurunkan kolesterol jahat dalam tubuh.

Asal kamu tahu, kolesterol jahat dapat menyebabkan penumpukan plak pada dinding arteri dan meningkatkan risiko terkena penyakit jantung. Dengan mengonsumsi buah apel secara teratur, kamu dapat membantu menjaga kesehatan jantung.

Bukan cuma itu, melansir Kompas (25/1/2021), satu penelitian yang melibatkan lebih dari 20.000 orang dewasa menemukan bahwa mengonsumsi sayuran dan buah berdaging putih dalam jumlah banyak, termasuk apel, dikaitkan dengan risiko stroke yang lebih rendah.

2.       Membantu Menurunkan Berat Badan

Memiliki tubuh ideal merupakan dambaan. Nah, buah apel ini bisa menjadi salah satu senjata untuk membantu menurunkan berat badan.

Buah apel rendah kalori dan mengandung serat yang tinggi, sehingga dapat membantu mengurangi nafsu makan dan meningkatkan rasa kenyang. Dengan mengonsumsi buah apel sebagai camilan sehat, kamu dapat membantu menurunkan berat badan dengan lebih mudah.

3.       Meningkatkan Kesehatan Otak

Buah apel mengandung antioksidan yang dapat melindungi sel-sel otak dari kerusakan dan peradangan. Selain itu, buah apel juga mengandung flavonoid yang dapat meningkatkan kinerja otak dan memperbaiki ingatan jangka pendek. Wah, pas banget buat yang suka lupa ya?

4.       Meningkatkan Kesehatan Kulit

Buah apel mengandung vitamin C dan antioksidan yang dapat membantu memperbaiki kerusakan sel-sel kulit akibat paparan sinar matahari dan polusi lingkungan. Eits bukan itu saja, buah apel juga mengandung serat yang dapat membantu membersihkan racun dalam tubuh dan meningkatkan kesehatan kulit.

5.       Menjaga Kesehatan Pencernaan

Buah apel mengandung serat yang tinggi, sehingga dapat membantu mencegah sembelit dan mengurangi risiko terkena penyakit pencernaan seperti divertikulitis. Terdapat pula enzim yang dapat membantu pencernaan dan meningkatkan kesehatan sistem pencernaan.

Hm, banyak ya manfaat buah apel yang lezat ini. Jadi, jangan lupa ganti camilan nggak sehatmu dengan apel. Tapi ingat ya jangan berlebihan dalam mengonsumsi buah ini.

Pasalnya, meskipun buah apel memiliki manfaat untuk kesehatan dan kecantikan, berlebihan mengonsumsi apel bisa menimbulkan efek samping seperti sakit perut dan kembung. Sesuatu yang berlebihan akan selalu nggak baik, termasuk makan apel. (Siti Zumrokhatun/E07)

Komentar

inibaru indonesia logo

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

Social Media

Copyright © 2024 Inibaru Media - Media Group. All Right Reserved