inibaru indonesia logo
Beranda
Hits
Go International, "Pengabdi Setan" Bakal Tayang di 42 Negara
Selasa, 20 Feb 2018 18:09
Bagikan:
Pemain film "Pengabdi Setan". (Twitter.com)

Pemain film "Pengabdi Setan". (Twitter.com)

Keren! Film "Pengabdi Setan" cetak prestasi lagi. Setelah berhasil menembus 4,2 juta penonton dalam penayangannya di Indonesia, film bergenre horor itu juga dikabarkan bakal tayang di 42 negara lain.

Inibaru.id – Setelah sukses dengan 4,2 juta penonton di Indonesia, film terbaru besutan Joko Anwar, yakni Pengabdi Setan (2017) dikabarkan bakal segera go international. Nggak tanggung-tanggung, film yang sempat meraih Piala Citra untuk kategori Sinematografi Terbaik itu akan tayang di 42 negara di dunia. Wah!

Seperti ditulis Detik.com, Selasa (20/2/2018), Joko Anwar mengatakan bahwa film remake yang sempat moncer pada 1980-an dengan judul yang sama itu akan mulai tayang mulai pekan depan.

"Mulai dari Thailand, nyusul kemudian Taiwan, lalu Spanyol," ujar Joko Anwar di Menteng, Jakarta Pusat, Senin (19/2) malam.

Menurut Joko, sebagai seorang sutradara, pihaknya tentu berharap film garapannya ditonton orang sebanyak-banyaknya, dari semua kalangan dan nggak cuma dari Indonesia saja.

Baca juga:
Kebakaran Hutan (Kembali) Ancam Indonesia
"Black Panther", Menjelajahi Wakanda bersama Sang Superhero

"Kalau tayang di luar negeri, nggak cuma menyenangkan, tapi juga membanggakan," jelasnya.

Menurutnya, nggak gampang sebuah film tayang di luar negeri. Selama ini, lanjutnya, Pengabdi Setan telah mendapat tanggapan bagus di sejumlah negara, semisal Malaysia.

"Film ini bisa jadi film Indonesia terlaris di Malaysia," terangnya bangga, "Di Singapura dan Brunei juga yang saya pantau semua positif."

Dubbing atau Subtitle

Joko mengungkapkan, film Pengabdi Setan yang didistribusikan ke negara lain, seperti untuk kepentingan promosi, trailer, dan lain-lain, sejauh ini dimodifikasi sendiri oleh negara penerima film. Menurutnya, negara penerima biasanya memberi tambahan sendiri untuk menarik penonton di sana, termasuk apakah film tersebut mau di-dubbing atau diberi subtitle.

"Thailand akan menggunakan dubbing untuk Pengabdi Setan, sedangkan negara-negara lainnya telah menyiapkan subtitle," jelas Joko.

Untuk menggaet para penonton dari luar negeri, Joko beserta tim mengaku rajin menggelar gala premier. Namun begitu, dia sebenarnya nggak pernah punya target untuk memasarkan film Pengabdi Setan ke mancanegara.

Baca juga:
Akulturasi Fesyen Tionghoa-Indonesia dalam Kebaya dan Batik
Mengulik Wayang Potehi dari Sejarah hingga Ceritanya

"Iya, nggak punya target diputar di luar negeri. Untuk bermimpi filmnya tayang di bioskop luar negeri tuh agak terlalu jauh, tapi sekarang jadi kenyataan. Ya, Alhamdulillah! Ini penting supaya orang luar bisa tahu film kita seperti apa," pungkasnya.  

Wah, wah, ikut bangga nih ada film Indonesia yang dipandang tinggi di mancanegara. Dukung terus dunia perfilman nasional ya, Millens! (ANG/GIL)

Komentar

OSC MEDCOM
inibaru indonesia logo

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

Social Media

Copyright © 2024 Inibaru Media - Media Group. All Right Reserved