inibaru indonesia logo
Beranda
Hits
Boleh Nggak Sih Menyiram Tanaman dengan Air Bekas Cucian?
Minggu, 12 Nov 2023 18:00
Penulis:
Arie Widodo
Arie Widodo
Bagikan:
Menyiram tanaman dengan air bekas cucian. (Parapuan/Artursfoto)

Menyiram tanaman dengan air bekas cucian. (Parapuan/Artursfoto)

Kamu merasa sayang dengan air bekas cucian sehingga memakainya untuk menyiram tanaman? Ternyata, hal ini bukanlah ide yang baik, lo. Dampaknya, tanaman kamu jadi lebih cepat layu dan mati.

Inibaru.id – Air bekas cucian memang terkadang sayang untuk dibuang begitu saja. Soalnya, jumlahnya cukup banyak.

Hal ini membuat sebagian orang terpikir untuk menyiramkannya ke tanaman di sekitar rumah. Sebenarnya, boleh nggak sih menyiram tanaman dengan air bekas cucian?

Meski sama-sama berupa air, bukan berarti air bekas cucian bisa dipakai untuk menyiram tanaman, ya, Millens. Soalnya, pada air tersebut sudah ada banyak bahan kimia yang berasal dari sabun. Besar kemungkinan bahan-bahan kimia tersebut bisa memberikan dampak buruk bagi tanaman di sekitar rumahmu.

Kalau menurut Evergreen Seeds, Senin (6/11/2023), ada beberapa dampak yang bisa kamu dapatkan jika terbiasa menyiram tanaman dengan air bekas cucian. Berikut adalah dampak-dampak tersebut.

1.       Memperburuk Sistem Imun Tanaman

Dampak pertama yang didapat tanaman jika sering disiram dengan air bekas cucian adalah sistem imunnya bakal memburuk. Alasannya, di dalam air bekas cucian ada banyak kandungan natrium yang bisa membuatnya kesulitan menyerap nutrisi-nutrisi penting lain.

Air bekas cucian juga memiliki banyak kandungan klorin. Kalau sampai klorin terkumpul pada daun atau akar, maka kedua bagian tanaman tersebut akan rusak dan nggak mampu menjalankan fungsinya dalam menyerap nutrisi dan melakukan fotosintetis.

Dampaknya fatal, kemampuan alami tanaman dalam membunuh pathogen bakal menurun. Tanaman pun bakal lebih mudah terserang jamur atau bakteri sehingga mudah penyakitan. Kalau sudah begitu, tanaman pun bisa saja mati.

2.       Membakar Daun

Bahan kimia di air bekas cucian berbahaya bagi tanaman. (Blibli/Bobvilla)
Bahan kimia di air bekas cucian berbahaya bagi tanaman. (Blibli/Bobvilla)

Hal berikut yang bisa didapat tanaman jika sering disiram air detergen adalah terbakarnya daun. Meski nggak menyebabkan api, daun bakal layu dengan cepat dan akhirnya bisa membuat tanaman cepat mati.

3.       Mencemari Media Tanam

Banyak orang yang nggak menyadari bahan kimia di dalam air bekas cucian bisa mencemari media tanam seperti tanah di dalam pot.

Kalau sudah tercemar, maka yang diserap akar tanaman juga bahan-bahan kimia yang berbahaya, bukan lagi yang berguna bagi tanaman. Efeknya, tanaman pun jadi lebih mudah layu dan akhirnya mati.

Melihat fakta-fakta ini, ada baiknya kamu nggak menyiram tanaman dengan air bekas cucian, ya? Daripada tanamanmu mati, mending disiram dengan air biasa, saja, deh. (Arie Widodo/E05)

Komentar

inibaru indonesia logo

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

Social Media

Copyright © 2024 Inibaru Media - Media Group. All Right Reserved