inibaru indonesia logo
Beranda
Hits
Begini Persiapan Mudik Lebaran ala Mahasiswa
Senin, 11 Jun 2018 10:00
Penulis:
Putri Rachmawati
Putri Rachmawati
Bagikan:
Persiapan mudik ala mahasiswa. (Tribunnews.com)

Persiapan mudik ala mahasiswa. (Tribunnews.com)

Tradisi mudik nggak hanya dianut para pekerja di perantauan, mahasiswa perantau pun turut melanggengkan tradisi satu ini. Lantas bagaimana sih persiapan mudik ala mahasiswa?

Inibaru.id - Mendekati Lebaran, masyarakat biasanya disibukkan dengan tradisi mudik yang dilakukan saban tahun. Begitu pun dengan mahasiswa. Bagi sebagian mahasiswa, libur Lebaran bahkan menjadi acara yang paling ditunggu-tunggu karena mereka memiliki waktu yang lebih banyak untuk pulang ke kampung halaman.

Selain memiliki jatah libur lebih banyak, Lebaran juga menjadi momen berkumpulnya keluarga sehingga sayang banget kalau dilewatkan. Nggak heran kalau mereka sudah mempersiapkan mudik dari jauh hari seperti yang dilakukan Putri Lestari. Hampir sama dengan mayoritas orang, Putri membeli tiket pesawat untuk pulang kampung sejak lama. Dia juga sudah mengepak barang bawaannya sebelum mudik. Satu lagi, Putri juga membersihkan kamar indekos sebelum mudik.

Membersihkan kamar kos sebelum mudik. (AnakUI.com)

“Biasanya dari tahun ke tahun, sebelum mudik itu aku pasti beres-beres kamar indekos dulu. Kalau habis mudik kan sudah capek di perjalanan tuh, pas sampai kos rasanya pengin langsung rebahan. Nah, kalau sudah rapi dan bersih kan nggak perlu beres-beres lagi,” ujar perempuan asal Lampung tersebut. Hm, benar juga ya bersih-bersih kamar dulu sebelum mudik.

Selain membersihkan kamar, mahasiswa Jurusan Sastra Inggris, Universitas Diponegoro (Undip), Semarang ini juga nggak pernah absen membawakan oleh-oleh untuk keluarga di rumahnya. Untuk itu dia selalu beli makanan khas Semarang saat mau mudik.

“Aku juga biasa beli oleh-oleh buat orang rumah, misal kalau di Semarang seperti tahu bakso, bandeng, atau winko pasti aku bawa. Terus juga biasanya sebelum balik, aku facial dulu, jadi kalau di rumah jadi seger lagi,” jelas Putri.

Periksa kendaraan bermotor. (Jawapos.com)

Sedikit berbeda dengan Putri, Efendi Zakariyah yang mudik menggunakan kendaraan pribadi mengaku persiapan utamanya adalah mengecek kondisi motor.

“Pastikan kendaraannya baik-baik saja biar nggak ada trouble pas perjalanan mudik. Ini hal yang paling penting untuk pemudik yang menggunakan kendaraan pribadi seperti saya,” jelas mahasiswa Teknik Mesin, Univesitas Negeri Semarang (Unnes) itu.

Eits, nggak hanya memastikan kondisi motor ya, Millens. Kamu juga harus mempersiapkan kondisi tubuhmu. Bila memilih menggunakan kendaraan pribadi, pastikan badanmu tetap fit dan bugar.

Jangan lupa juga agar memperhatikan safety riding saat di jalan. Pakailah helm yang ber-SNI, jaket, masker, dan sepatu tertutup agar tetap aman sampai tujuan. (Putri Rachmawati/E04)

Komentar

inibaru indonesia logo

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

Social Media

A Group Partner of:

medcom.idmetrotvnews.commediaindonesia.comlampost.co
Copyright © 2024 Inibaru Media - Media Group. All Right Reserved