inibaru indonesia logo
Beranda
Hits
Asyik, di Bandara Internasional Jenderal Ahmad Yani Ada Taksi Berteknologi Listrik!
Kamis, 28 Apr 2022 09:36
Penulis:
Inibaru Indonesia
Inibaru Indonesia
Bagikan:
Taksi berteknologi listrik, inovasi baru di Bandara Internasional Jenderal Ahmad Yani Kota Semarang. (Dok. Humas Bandara Jenderal Ahmad Yani Semarang)

Taksi berteknologi listrik, inovasi baru di Bandara Internasional Jenderal Ahmad Yani Kota Semarang. (Dok. Humas Bandara Jenderal Ahmad Yani Semarang)

Kini, kamu bisa lo naik taksi berteknologi listrik di Bandara Internasional Jenderal Ahmad Yani Kota Semarang. Seperti apa sih taksi tersebut?

Inibaru.id – Berbagai inovasi terbaru terus dikeluarkan oleh Bandara Internasional Jenderal Ahmad Yani Kota Semarang demi memberikan pelayanan terbaik bagi pengguna jasa transportasi udara. Kini, di bandara ini, kamu bahkan bisa menemukan taksi berteknologi listrik, lo.

Jadi ya, pihak bandara memang berkomitmen untuk menerapkan teknologi ramah lingkungan dan mendukung upaya penurunan emisi secara global. Caranya, dengan mengatur penyedia layanan jasa transportasi taksi yang beroperasi di bandara tersebut. Memang, mereka masih tetap diperbolehkan menggunakan kendaraan konvensional dengan BBM. Tapi, mereka juga harus mengoperasikan mobil listrik.

Taksi bandara berteknologi listrik. (Gatra/Antara/Far)
Taksi bandara berteknologi listrik. (Gatra/Antara/Far)

“Ketentuan penyediaan mobil listrik ini sudah ditetapkan dan penyedia jasa layanan transportasi taksi yang nantinya beroperasi di Bandara sesegera mungkin harus memenuhinya dan diharapkan paling lambat akhir bulan Mei sudah beroperasi,” ungkap General Manager PT Angkasa Pura I Kantor Cabang Bandara Internasional Jenderal Ahmad Yani Semarang Hardi Ariyanto.

Saking seriusnya dengan rencana ini, pihak bandara pun melakukan kerja sama dengan salah satu penyedia layanan jasa transportasi untuk mengadakan showcase model mobil listrik yang nantinya bakal dipakai jadi taksi bandara. Model mobil listrik ini bakal dipamerkan pada 25 sampai 27 April 2022 di area dropzone, Millens.

Para pengguna transportasi udara pun bisa melihat langsung desain eksterior dan interior kendaraan listrik ini. Yang menarik, ternyata kendaraannya cukup besar karena berjenis MPV dan berkapasitas 7 tempat duduk.

“Ketentuan penggunaan mobil listrik ini tidak serta merta menggantikan seluruh kendaraan konvensional yang dioperasikan di bandara karena tujuannya adalah memberikan pengalaman bagi pengguna jasa taksi bandara yang ingin mencoba menggunakan kendaraan listrik, namun tidak menutup kemungkinan kendaraan listrik akan terus bertambah jika animo pengguna jasa juga tinggi,” terang Hadi.

Kalau menurutmu, inovasi taksi listrik di Bandara Internasional Jenderal Ahmad Yani ini menarik nggak, Millens? (IB09/E05)

Komentar

OSC MEDCOM
inibaru indonesia logo

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

Social Media

Copyright © 2024 Inibaru Media - Media Group. All Right Reserved