inibaru indonesia logo
Beranda
COVID 19
Pengin Bepergian Tapi Khawatir Covid-19 Varian Omicron, Harus Bagaimana?
Selasa, 30 Nov 2021 19:36
Penulis:
Inibaru Indonesia
Inibaru Indonesia
Bagikan:
Covid-19 Varian Omicron membuat banyak pihak khawatir. (Inibaru.id/Triawanda Tirta Aditya)

Covid-19 Varian Omicron membuat banyak pihak khawatir. (Inibaru.id/Triawanda Tirta Aditya)

Meski belum terdeteksi di Indonesia, penularan Covid-19 varian Omicron yang kabarnya 500 persen lebih cepat bikin banyak pihak khawatir. Apalagi, sebentar lagi musim liburan Natal dan Tahun Baru. Harus bagaimana, ya?

Inibaru.id – Bulan Desember, khususnya di akhir tahun seringkali dianggap sebagai masa liburan. Di masa ini, banyak orang pengin bepergian. Banyak orang yang khawatir dengan Covid-19 varian Omicron yang kabarnya jauh lebih cepat menular. Lantas, apa yang sebaiknya dilakukan?

Epidemiolog Dicky Budiman dari Griffith University, Australia, pada Minggu (28/11/2021) lalu meminta semua pihak mewaspadai libur Natal dan Tahun Baru (Nataru).

Meski belum terdeteksi di Indonesia dan pemerintah sudah mulai menerapkan batasan, tetap saja kewaspadaan harus tetap diterapkan karena adanya potensi kalau varian Omicron ini bisa memicu masalah besar.

Memang, kabarnya varian Omicron ini hanya menyebabkan gejala ringan. Namun penularannya kabarnya jauh lebih cepat dari virus Covid-19 awal yang ditemukan di Wuhan pada 2019 lalu. Penularannya kabarnya 500 persen alias 5 kali lipat lebih cepat.

Pemerintah Sebaiknya Semakin Membatasi Mobilitas dan Memperketat Syarat Perjalanan

Dicky menyarankan pemerintah untuk membatasi mobilitas masyarakat, khususnya di masa libur Nataru. Dia menekankan banyaknya orang yang pergi ke luar kota untuk berlibur, ke tempat wisata, atau sekadar berbelanja di masa-masa itu.

Sebaiknya nggak bepergian dulu saat libur Nataru. (Inibaru.id/Triawanda Tirta Aditya)
Sebaiknya nggak bepergian dulu saat libur Nataru. (Inibaru.id/Triawanda Tirta Aditya)

Lantas, bagaimana jika kamu sudah terlanjur membeli tiket transportasi umum yang berangkat di masa-masa itu? Kalau yang ini, Dicky menyarankan pemerintah untuk lebih memperketat aturan perjalanan. Sebagai contoh, penumpang harus diwajibkan sudah mendapatkan vaksinasi Covid-19 dosis lengkap.

“Tidak lebih dari 7 bulan dari suntikan dosis kedua vaksin tersebut,” saran Dicky.

Selain itu, warga dengan usia lebih dari 50 tahun dan kurang dari 12 tahun sebaiknya nggak melakukan perjalanan, meskipun perjalanan ini di dalam negeri. Kamu tahu sendiri kan sebenarnya masih ada kasus penularan Covid-19 di sini?

Para lansia, apalagi yang punya kormobid, tentu memiliki risiko besar mengalami gejala kesehatan yang berat. Kalau mereka sampai tertular, tentu bisa berbahaya. Sementara itu, anak-anak, khususnya para balita, masih banyak yang belum mendapatkan vaksin Covid-19 sehingga tentu rentan tertular.

Di fasilitas-fasilitas transportasi umum, pemerintah juga harus memastikan berbagai persyaratan perjalanan diterapkan dengan ketat. Hal yang sama juga harus diberlakukan dalam hal penerapan protokol kesehatan seperti nggak ada orang yang berkerumun. Bahkan, di transportasi seperti bus, kereta, ataupun pesawat, penerapan protokol kesehatan juga harus dilakukan dengan serius.

Warga Sebaiknya Nggak Bepergian Dulu

Kalau kamu sedang sakit atau nggak enak badan, sebaiknya nggak keluar dulu deh. Sistem imun tubuhmu sedang turun jadi bakal lebih mudah tertular penyakit. Selain itu, untuk saat ini, sebaiknya kamu menahan diri untuk bepergian ke luar negeri, ya? Nggak hanya ada varian baru Covid-19 Omicron, sudah banyak lo negara yang menutup diri sehingga nggak bisa dimasuki warga dari luar negaranya.

Jadi, sudah tahu kan yang harus dilakukan saat liburan nanti, Millens?(Kom/IB09/E05)

Komentar

inibaru indonesia logo

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

Social Media

A Group Partner of:

medcom.idmetrotvnews.commediaindonesia.comlampost.co
Copyright © 2024 Inibaru Media - Media Group. All Right Reserved