inibaru indonesia logo
Beranda
Tradisinesia
Weton Ketemu 25, Benarkah Pasangan dengan Hitungan Ini Dilarang Menikah?
Jumat, 15 Jan 2021 13:16
Penulis:
Zulping
Zulping
Bagikan:
Ilustrasi pernikahan. (Inibaru.id/ Triawanda Tira Aditya)

Ilustrasi pernikahan. (Inibaru.id/ Triawanda Tira Aditya)

Weton jodoh ketemu 25 (selawe) ni dipercaya oleh orang Jawa sebagai ketidakberuntungan dalam pernikahan. Para tetua biasanya akan menyarankan perpisahan. Namun apakah pasangan ini nggak boleh menikah?

Inibaru.id – Bagi masyarakat Jawa, menghitung kecocokan pasangan dengan weton adalah hal yang lazim dilakukan sebelum melangsungkan pernikahan. Weton diyakini berpengaruh terhadap karakter seseorang.

Perhitungan weton sebelum menikah bermaksud untuk mengetahui masa depan rumah tangga berdasarkan karakter masing-masing. Nah, salah satu jumlah weton yang dihindari adalah weton jodoh ketemu 25 (weton ketemu selawe).

Weton ketemu selawe ini merupakan pasangan yang dihitung neptunya dan menghasilkan jumlah 25. Pasangan dengan jumlah neptu 25 ini dipercaya akan mengalami berbagai ketidakberuntungan dalam keluarga.

Tabel hitungan neptu 25. (Google)
Tabel hitungan neptu 25. (Google)

Beberapa pasangan neptu akan menghasilkan angka 25 jika dijumlahkan. Kalau ini sampai terjadi, para tetua akan menyarankan untuk berpisah sebelum pernikahan dilangsungkan. Ya, mungkin ini definisi yang tepat untuk istilah “cintaku kesandung weton.” Duh sakit!

Gimana Biar Bisa Nikah?

Perpisahan ini biasanya dimaksudkan untuk menghindari ketidakberuntungan dan kesulitan dalam berkeluarga nantinya. Namun ada pula lo pasangan dengan jumlah weton 25 yang berkeyakinan kuat dan ngeyel untuk tetap melangsungkan pernikahan.

Ketidakberuntungan dalam berkeluarga ini berkaitan dengan ekonomi, karakter pasangan, orang ketiga, dan lain sebagainya. Para pasangan dengan weton ini memiliki nasib pernikahan bale kedhawang yang berarti pendopo yang jatuh.

Apa pasangan dnegan weton ini bisa menikah? (Inibaru.id/ Triawanda Tirta Aditya)
Apa pasangan dnegan weton ini bisa menikah? (Inibaru.id/ Triawanda Tirta Aditya)

Pendopo menggambarkan tempat hilir mudiknya orang. Bagi weton jodoh 25 berarti pernikahan akan dihampiri berbagai cobaan dan musibah yang keluar masuk. Lalu kalau sudah seperti ini apa bisa dicegah?

Meski banyak yang berakhir dengan perpisahan, namun ada juga para pasangan dengan weton jodoh ketemu 25 ini yang tetap bertahan dan memiliki keluarga yang bahagia. Ya, kamu dan pasangan yang tetap pengin melangsungkan pernikahan bisa memilih hari pernikahan yang bernilai satria wibowo.

Tanggal akad satriya wibowo ini dipercaya dapat menangkal dan menggugurkan ketidakberuntungan tersebut, Millens! Biasanya tanggal ini jatuh pada weton yang punya neptu 13 seperti neptu Kamis Legi, weton Sening Pahing, weton Jumat Pon, weton Sabtu Wage dan weton Minggu Kliwon. Pastikan juga hari pernikahan pasangan ini bukan bertepatan dengan bulan suro.

Sekarang nggak ada lagi deh istilah cintaku terhalang weton. Nah kamu sendiri percaya dengan perhitungan Jawa ini, Millens? (Pop/IB27/E05)

Komentar

inibaru indonesia logo

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

Social Media

A Group Partner of:

medcom.idmetrotvnews.commediaindonesia.comlampost.co
Copyright © 2024 Inibaru Media - Media Group. All Right Reserved