inibaru indonesia logo
Beranda
Kulinary
Untuk Berbuka Puasa yang Lebih Lahap, Coba Bikin Empat Masakan Khas Timur Tengah Ini!
Kamis, 30 Mei 2019 16:31
Penulis:
Artika Sari
Artika Sari
Bagikan:
Kuzu kol sarmasi. (Turkmaxgurme)

Kuzu kol sarmasi. (Turkmaxgurme)

Jika sedang bosan berbuka puasa dengan masakan Indonesia, kamu bisa sesekali mencoba masakan Timur Tengah. Nggak membutuhkan bahan-bahan yang sulit yang dicari, keempat masakan ini patut kamu coba supaya lidahmu pun bisa "berwisata".

Inibaru.id – Menemukan restoran khas Timur Tengah di Kota Semarang adalah perkara yang gampang-gampang susah. Jika merasa kesulitan, nggak ada salahnya, lo, mencoba menyiapkannya sendiri.

Beberapa masakan ini patut kamu coba karena memiliki rasa yang nendang. Apa saja masakan-masakan tersebut? Yuk, kulik dulu!

Harirah

https://selerasa.com/wp-content/uploads/2015/10/images_mancanegara_Timur-Tengah_Harira-timur-tengah.jpg

Harirah memiliki rasa yang pedas. (selerasa.com)

Harirah merupakan sayur berkuah dengan isian daging kambing. Warna merah kuah ini mungkin bakal mengingatkanmu pada kuah opor.

Harirah menggunakan aneka rempah seperti kunyit, lada hitam, jahe, dan kayu manis. Kamu perlu merasakan gimana nikmatnya rempah-rempah yang terkandung dalam masakan ini.

Kuzu Kol Sarmasi

https://selerasa.com/wp-content/uploads/2015/10/images_mancanegara_Timur-Tengah_kuzu-kol-sarma-timur-tengah.jpg

Bagi pemula, masakan ini mungkin agak sulit diolah. (selerasa.com)

Berbahan dasar daging kambing, kuzu kol sarmasi berisi tomat, bawang putih, garam, kaldu, merica, bayam, dan wortel.

Sebelum dipanggang di pinggan, makanan ini digulung lebih dulu kemudian diikat dengan benang. Rasanya? Hm, kamu harus coba bikin sendiri.

Laham Mashwi

https://selerasa.com/wp-content/uploads/2015/10/images_mancanegara_Timur-Tengah_Laham-Mashwi-Timur-Tengah.jpg

Satai ala Timur Tengah. (selerasa.com)

Laham mashwi merupakan “satai” khas Timur Tengah. Bedanya, daging kambing yang digunakan dalam makanan ini nggak dipotong-potong, melainkan digiling.

Supaya rasanya maknyus, rempah-rempah seperti merica hitam, ketumbar, cengkih, jintan, kapulaga, dan pala ditambahkan ke daging ini. Setelah itu, barulah daging yang sudah berbumbu dipanggang hingga matang.

Kofta

http://aucdn.ar-cdn.com/recipes/originals/eccc2bac-78e0-40b6-a39e-4dd9f870b1b0.jpg

Hm, menggoda banget, kan? (Recipes.com)

Kunyit, ketumbar, jintan, dan merica menjadi rempah-rempah yang digunakan saat membuat kofta. Kuah kofta memang mirip kari. Isian masakan ini adalah daging kambing giling yang sudah dibentuk bulat laiknya bakso. Hm, menilik penampilannya saja, rasanya jadi nggak sabar buka puasa, nih!

Kamu mau masak yang mana, Millens? Timur Tengah kaya akan kuliner yang lezat, jadi jangan takut menjajal keterampilanmu untuk mencoba masakan-masakan baru ya. (IB15/E03)

Komentar

inibaru indonesia logo

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

Social Media

A Group Partner of:

medcom.idmetrotvnews.commediaindonesia.comlampost.co
Copyright © 2024 Inibaru Media - Media Group. All Right Reserved