inibaru indonesia logo
Beranda
Kulinary
Es Krim Dawet Durian Mas Bro Beverages "Pecah" di Mulut!
Rabu, 18 Jul 2018 11:00
Bagikan:
ES Krim Dadu alias "dawet durian" ala Mas Bro Beverages yang punya cita rasa unik. (Inibaru.id/Verawati Meidiana)

ES Krim Dadu alias "dawet durian" ala Mas Bro Beverages yang punya cita rasa unik. (Inibaru.id/Verawati Meidiana)

Ingat kata penulis asal Amerika, Ernestine Ulmer, “Life is uncertain. Eat dessert first!”

Inibaru.id – Pengin menghilangkan rasa bosan tapi punya rutinitas yang nggak bisa ditinggalkan? Mampir sebentar ke kedai yang menjual dessert kekinian ini mungkin bisa jadi salah satu jawabannya.

Lokasinya berada di Jalan Kusumawardani No 8, Pleburan, Semarang Selatan, Semarang, Jawa Tengah. Di sana ada sebuah kedai yang menjual bebagai menu makanan ringan dan hidangan penutup atau yang kita kenal dengan dessert.

Kedai Mas Bro Beverages yang berada di Jalan Kusumawardani No 8, Pleburan, Semarang. (Inibaru.id/Verawati Meidiana)

Menu es krim di sana juara banget, Millens. Selain rasanya enak, penyajiannya juga beragam dengan konsep kekinian. Itu karena kedai bernama Mas Bro Beverages ini memang menargetkan pasarnya untuk para millenials seperti kita yang suka menu-menu unik.

Sebagai penggemar es krim, tentu saya nggak mau melewatkan kedai satu ini. Di Kedai Mas Bro Beverages, saya mencoba Es Krim Dadu alias "Dawet Durian" seharga Rp 20 ribu. Sementara, untuk camilannya saya memesan Sandwich Tuna Pedas seharga Rp 18 ribu. Dari namanya saja sudah terbayang gimana rasanya, kan, Millens? Nyam!

Es Krim Dadu dan Sandwich Tuna Pedas ala Mas Bro Beverages. (Inibaru.id/Verawati Meidiana)

Es Krim Dadu menjadi salah satu menu unik yang ada di sana. Kata pemiliknya, Tri Laksono, mereka sengaja memadukan cita rasa Nusantara, yakni es dawet, dengan rasa es krim vanila agar kekinian dan disukai para millenials.

“Es dawet yang biasanya hanya pakai gula aren dan es batu kami coba kreasikan dengan es krim dan durian supaya lebih kekinian, tanpa kehilangan rasa khas es dawetnya,” jelas pria asal Batang, Jawa Tengah, itu.

Benar saja, es dadu yang saya coba punya rasa yang unik, tapi enak. Saya nggak menyangka, perpaduan es krim vanila, dawet, dan buah durian, terasa sangat pas. Selain itu, tambahan beberapa sendok tape ketan, potongan buah nangka, dan siraman sirup gula aren juga bikin rasanya "pecah" di mulut.

Sandwich Tuna Pedas. (Inibaru.id/Verawati Meidiana)

Oya, satu lagi yang bikin es dawet ini menarik adalah penggunaan susu sebagai pengganti santan. Wah, pokoknya kamu harus coba, deh, menu satu ini! Saran buatmu, jangan lupa diaduk terlebih dahulu semua kontennya agar rasa manisnya tercampur sempurna!

Selesai dengan semangkuk es krim, saya beralih ke sandwich tuna pedas. Rasa daging tuna yang gurih, telur, keju, selada, dan tomat, dengan paduan saus "thousand island" bikin rasanya jadi sempurna! Kedua menu ini cocok untuk kamu yang pengin sekadar ngemil tapi sudah kenyang! He-he.

Untuk saya, ini memuaskan! Gimana Millens? Saat istirahat kerja atau sepulang sekolah nanti, bisa kali mampir ke Mas Bro Beverages! Makan siang, Kuy(Verawati Meidiana/E03)

Komentar

OSC MEDCOM
inibaru indonesia logo

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

Social Media

Copyright © 2024 Inibaru Media - Media Group. All Right Reserved