Inibaru.id – Kalau selama ini kamu cuma tahu bahwa petis terbuat dari udang dan ikan, sepertinya kamu harus melancong ke Boyolali deh! Soalnya, di daerah tersebut ada satu varian petis yang berbahan dasar daging sapi.
Petis khas Boyolali ini memiliki cita rasa yang mirip dengan abon sapi. Teksturnya tidak jauh berbeda dengan petis pada umumnya yang menyerupai selai, tapi dengan tingkat ketahanan yang lebih singkat. Berbeda dengan petis ikan atau udang yang amis, petis sapi nggak demikian.
Nah, lantaran rentang kedaluarsanya yang nggak terlalu lama, ada baiknya saat membeli produk ini kamu lebih dulu menanyakan kapan olahan makanan tersebut diproduksi dan berapa lama batas ketahanannya.
Petis sapi memang nggak tahan lama karena dibuat tanpa pengawet. Jadi, satu-satunya cara agar bisa tahan lama ya cuma disimpan di kulkas.
Selain praktis untuk oleh-oleh, petis juga dapat dikombinasikan dengan berbagai jenis hidangan. (Travelingyuk)
So, buat kamu yang penasaran dengan petis sapi, langsung aja berkunjung ke pusat oleh-oleh Boyolali. Hampir seluruh outlet menjual petis sapi kok, Millens! Sepulang mudik nanti, bolehlah membawa buah tangan ini untuk kolega atau teman kerja. (IB23/E03)