inibaru indonesia logo
Beranda
Kulinary
Menu Rp 3 Ribu di Warung Solifah, Perut Kenyang Tanpa Habiskan Uang
Selasa, 13 Jul 2021 08:57
Penulis:
Bagikan:
Rumah yang sekaligus dijadikan warung makan sederhana ini sudah lama menolong perut-perut keroncongan warga sekitarnya. (Inibaru.id/ Bayu N)

Rumah yang sekaligus dijadikan warung makan sederhana ini sudah lama menolong perut-perut keroncongan warga sekitarnya. (Inibaru.id/ Bayu N)

Mulai dari tiga ribu hingga empat ribu rupiah, di warung Solifah kamu bisa menikmati soto ayam hingga nasi ikan atau ayam.

Inibaru.id - Sebagai mahasiswa, normalnya saya mengeluarkan Rp10.000 - Rp15.000 untuk sekali makan. Di lingkungan Undip, nominal segitu dapatnya menu standar. Ketika uang sudah kritis, nggak ada pilihan selain mi instan seharga tiga ribuan.

Ngomong-ngomong, baru-baru ini saya sedikit syok karena ada warung makan yang menjual seporsi makanan standar seharga sebungkus mi instan. Benar-benar nggak masuk akal!

Untuk itu, saya menyambangi lokasi untuk mencari tahu kebenarannya. Warung makan milik Solifah. Terletak di Jl. Beruang Raya No.1 RT 02 RW 01, warung sederhana yang sudah berdiri semenjak empat tahun lalu ini memang sempat viral di media sosial lantaran harganya yang miring.

Di sini, kamu bisa menikmati berbagai menu dengan harga di bawah sepuluh ribu, Millens! Soto ayam, nasi rames, hingga nasi dengan lauk ikan dan ayam dijual dengan harga tiga ribuan. Murah pake banget deh!

“Macam-macam. Tapi yang pasti, paling mahal itu empat ribu,” tutur Solifah saat saya temui di rumah yang sekaligus menjadi tempatnya berjualan.

Solifah, sosok ramah nan sederhana yang empat tahun ini mengelola warung makan berharga miring seorang diri. (Inibaru.id/ Bayu N)
Solifah, sosok ramah nan sederhana yang empat tahun ini mengelola warung makan berharga miring seorang diri. (Inibaru.id/ Bayu N)

Dengan prinsip untung sedikit yang penting laris, harga makanan di warungnya pun tetap bertahan hingga sekarang. Selain itu, perempuan berusia setengah abad itu juga mengaku hendak mencari berkah dari makanannya.

“Kan di sekitar sini banyak karyawan pabrik sama anak kos. Jadi ya pasti mereka nyarinya makanan dengan harga terjangkau.” Ucapnya sambil terkekeh. “Yang penting kan kenyang kalau mereka.”

Harga dan Porsi Menyesuaikan

Solifah mematok harga makanannya secara fleksibel. Misalnya, nasi dan lauk ayam, kemarin dihargai Rp3.000, hari ini Rp4.000. Perubahan harga ini menyesuaikan ukuran ayam.

“Kalau (ayam) berukuran agak besar gitu ya biasanya saya patok harga empat ribu. Pembeli juga sudah paham. Malah kadang mereka minta saya buat memotong ikannya jadi dua karena kebesaran untuk sekali makan.” Kata Solifah.

Pelanggan utama Solifah adalah karyawan pabrik, pekerja lapangan seperti ojol, dan juga anak-anak kos di sekitarnya. (Inibaru.id/ Bayu N)
Pelanggan utama Solifah adalah karyawan pabrik, pekerja lapangan seperti ojol, dan juga anak-anak kos di sekitarnya. (Inibaru.id/ Bayu N)

Selain itu, porsi nasi pun bisa memengaruhi harga. Ketika berkunjung, saya mengamati seorang pelanggan yang diminta Solifah membayar Rp1.500 untuk nasi tahu bacem yang dipesan. Kata Solifah, harga itu sudah sesuai karena pelanggan tersebut meminta porsi nasi yang lebih sedikit dari biasanya.

Nah, buat kamu yang suka es teh manis, di sini harganya cuma Rp2.000. Kalau lagi diet gula, kamu bisa pesan es teh tawar dengan harga murah gila; Rp500. Jadi, jangan remehkan koin itu di warung ini ya!

“Kadang saya juga suka kasih es teh lebih kalau ada pelanggan yang habis kerja dan kelihatan kehausan," ungkapnya diiringi tawa.

Dengan harga yang super-murah tersebut, nggak heran jika warung Solifah selalu ramai disambangi para karyawan di sela-sela jam istirahat. Eh, kamu penasaran pengin beli makan di sini juga nggak, Millens? Eits, sementara dibungkus dulu aja ya! (Bayu N/E05)

Komentar

inibaru indonesia logo

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

Social Media

Copyright © 2024 Inibaru Media - Media Group. All Right Reserved