Inibaru.id – Sebagian orang mungkin menjadikan bubur ayam sebagai menu sarapan. Padahal, ada banyak jenis bubur lain yang sebetulnya nggak kalah enak untuk disantap pada pagi hari. Nah, biar menu sarapanmu makin variatif, beberapa jenis bubur ini bisa banget jadi pilihanmu, lo. Apa saja?
- Bubur Merah Putih
Bubur merah putih (4.bp.blogspot.com)
Sebenarnya, warna bubur ini nggak benar-benar merah, tapi lebih kecokelatan karena dibuat dari gula merah. Dalam tradisi masyarakat Jawa, bubur gurih dari santan itu biasanya dibuat untuk menyambut kelahiran bayi yang menjadi pengharapan keluarga. Warna merah adalah simbol sel telur, sedangkan putih adalah simbol sperma.
- Bubur Sumsum
Bubur sumsum (agrowindo.com)
Banyak orang suka menyantap bubur sumsum karena memiliki tekstur yang lembut. Perpaduan rasanya juga legit dan gurih. Jika kamu tertarik membuatnya, pakailah tepung beras yang berwarna putih mengilap supaya nggak menggumpal. Sebaiknya gunakan pula santan segar ketimbang santan kemasan supaya rasa gurih yang kamu dapatkan bisa maksimal.
- Bubur Candil
Bubur candil (resepkoki.co.id)
Melihat penampilannya, bubur ini sepintas tampak seperti biji salak karena bentuknya yang bulat dengan warna kecokelatan. Sama seperti bubur merah putih dan bubur sumsum, bubur candil menggunakan santan dalam proses pembuatannya.
Agar variatif, ada pula yang menyajikannya dengan menambahkan bubur mutiara. Soal rasa, jangan diragukan enaknya. Selain legit, teksturnya yang kenyal mungkin akan mengingatkanmu pada klepon. (IB15/E03)