inibaru indonesia logo
Beranda
Kulinary
Carica, Buah 'Pepaya' yang Suka Hidup di Dataran Tinggi
Kamis, 12 Sep 2019 16:16
Penulis:
Inadha Rahma Nidya
Inadha Rahma Nidya
Bagikan:
Bagian luar dan dalam buah Carica. (Tempo)

Bagian luar dan dalam buah Carica. (Tempo)

Jika dilihat sekilas, buah carica begitu mirip dengan pepaya. Tapi sebenarnya keduanya berbeda loh! Apa saja ya perbedaannya?

Inibaru.id - Pegunungan Andes, Amerika Selatan, ditengarai menjadi asal buah ini. Di Indonesia, masyarakat menyebutnya carica. Tumbuh dengan baik pada ketinggian 1.500-3.000 mdpl, buah berwarna kuning terang itu menjadi salah satu oleh-oleh khas Kabupaten Wonosobo, Jawa Tengah.

Kondisi basah dan lembab dengan suhu dingin seperti Pegunungan Dieng di Wonosobo memang menjadi tempat paling nyaman bagi buah yang juga dikenal sebagai pepaya gunung tersebut. Inilah yang membuat carica banyak tumbuh di sana.

Buah carica. (Tripadvisor)

Ada dua pendapat berbeda mengenai ihwal keberadaan carica di Dieng. Pendapat pertama, carica dibawa ke Jawa oleh pemerintah kolonial Belanda dari pegunungan Andes menjelang Perang Dunia II. Sementara, pendapat lainnya mengatakan bahwa carica diambil dari Lereng Gunung Bromo.

Dari segi fisik, pohon carica mirip pepaya. Buahnya pun setali tiga uang, berwarna kuning dengan ukuran yang lebih kecil. Carica memang berkerabat dengan pepaya, karena termasuk dalam familia Caricaceae.

Buah carica setelah dikupas. (Diengtournesia)

Pohon carica digolongkan sebagai tanaman perdu dengan nama ilmiah Carica candamarcensis F. Agak berbeda dengan pepaya (Carica papaya L), pohon carica bercabang, sedangkan buahnya lebih kecil dari pepaya, dengan panjang 6-10 sentimeter, berbentuk lebih bulat berdiameter 3-4 sentimeter.

Tekstur buah Carica lebih kenyal dari pepaya. Aromanya harum. Jika dibelah, biji buah carica berawarna hitam dengan selaput putih di sekitarnya.

Manisan menjadi salah satu olahan carica yang banyak dijual di Wonosobo. (Genpi)

Alih-alih dikonsumsi langsung laiknya pepaya, carica lebih banyak dijual dalam bentuk olahan di Wonosobo, di antaranya menjadi sirup, selai, keripik, dodol, dan manisan.

Meskipun identik dengan Wonosobo, Carica juga dapat ditemui di kota lain seperti Bali dan Bogor. Di Bali, Carica disebut Gedang Memedi.

Gimana, tertarik berburu carica? Silakan datang ke Wonosobo ya, Millens! (MG28/E03)

Komentar

inibaru indonesia logo

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

Social Media

A Group Partner of:

medcom.idmetrotvnews.commediaindonesia.comlampost.co
Copyright © 2024 Inibaru Media - Media Group. All Right Reserved