inibaru indonesia logo
Beranda
Indie Mania
Ini yang Bikin Kamu Wajib Datang ke Jazz Gunung Ijen!
Rabu, 19 Sep 2018 15:16
Penulis:
Suryaningrum Ayu Irawati
Suryaningrum Ayu Irawati
Bagikan:
Jazz Gunung Ijen. (Instagram.com/ijensummerjazz)

Jazz Gunung Ijen. (Instagram.com/ijensummerjazz)

Jazz Gunung Ijen 2018 bakal menyuguhkan konser musik jazz nan magis. Wah, apa keistimewaanya?

Inibaru.id – Buat kamu pencinta musik jazz, rayakan weekend-mu dengan datang ke Jazz Gunung Ijen 2018, yuk! Dengan diiringi suara gitar, piano, trombon, terompet, dan saksofon yang khas, kamu bakal dimanjakan oleh alunan musik jazz yang keren.

Diinisiasi oleh Jazz Gunung Indonesia, Jazz Gunung Bromo 2018 akan digelar pada Sabtu (22/9) mendatang. Konser musik yang diadakan di kaki Gunung Ijen ini punya beragam keistimewaan yang sayang dilewatkan. Apa saja?

Dipadati Seniman Kenamaan

Idang Rasjidi. (Youtube.com)

Jazz Gunung Ijen 2018 bakal dimeriahkan oleh maestro jazz Indonesia, Idang Rasjidi. Kamu juga bisa menikmati penampilan Andien, Marcell Siahaan, Shadow Puppets, The Next Generation, dan Mus Mujiono & Sastrani, seperti ditulis Idntimes.com (9/9/2018).

Punya Venue yang Keren

Jazz Gunung Ijen. (pontianakpost.co.id)

Perlu kamu tahu, Jazz Gunung Ijen akan dilaksanakan di Jiwa Jawa Resort, tepatnya di di Amfiteater Terbuka Taman Gandrung Terakota, Desa Licin, Banyuwangi, Jawa Timur. Dari venue ini, kamu bisa melihat area persawahan yang berada pada ketinggian 600 mdpl yang luas banget! Apalagi, area tersebut dihiasi patung terakota berwujud penari Gandrung. Sst, kamu juga akan dimanjakan oleh keindahan gunung Raung, Ranti, dan Suket.

Perkaya Pengetahuan tentang Jazz

Jazz Gunung Ijen. (Instagram.com/ijensummerjazz)

Merasa asing dengan musik jazz? Jangan khawatir! Kamu bisa dengan leluasa “berkenalan” dengan musik jazz di sini. Yap, Jazz Gunung Ijen nggak hanya akan menyajikan hiburan musik di panggung. Kamu juga akan disuguhi informasi mengenai perkembangan terkini musik jazz, latar belakang para seninman, genre penampil, dan sebagainya.

Penuh Keintiman

Konser Jazz Gunung Ijen digelar di ruang terbuka. (usphw.us)

Jazz Gunung Ijen menawarkan keintiman karena tempat dudukmu akan berada dekat dari panggung. Oya, kamu juga bisa mendapatkan jamuan makan malam eksklusif dengan para artis jika membeli tiket premium.

Kalau tertarik datang, kamu bisa membeli tiket di laman resmi Jazz Gunung Ijen 2018. Harga tiketnya adalah Rp375 ribu untuk tiket reguler dan Rp750 ribu untuk tiket premium.

Selamat menikmati Jazz Gunung Ijen 2018 yang magis! (IB08/E05)

Komentar

inibaru indonesia logo

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

Social Media

A Group Partner of:

medcom.idmetrotvnews.commediaindonesia.comlampost.co
Copyright © 2024 Inibaru Media - Media Group. All Right Reserved