inibaru indonesia logo
Beranda
Hits
WHO Pastikan Covid-19 Airborne, Begini Cara Mencegah Virus Corona yang Menyebar lewat Udara!
Kamis, 9 Jul 2020 12:41
Penulis:
abay inibaru
abay inibaru
Bagikan:
Ilustrasi - WHO mengonfirmasi, virus corona kemungkinan bisa menyebar lewat udara. (Inibaru.id/ Triawanda Tirta Aditya)<br>

Ilustrasi - WHO mengonfirmasi, virus corona kemungkinan bisa menyebar lewat udara. (Inibaru.id/ Triawanda Tirta Aditya)<br>

Setelah didesak para ahli, WHO memastikan bahwa virus corona memang bisa 'terbang' dan menyebar lewat udara. Padahal, kita sudah memasuki fase new normal. Bagaimana ya cara efektif demi mencegahnya?<br>

Inibaru.id – World Health Organization (WHO) memastikan bahwa virus corona memang bisa menyebar lewat udara atau airborne. Fakta ini diungkap oleh Pimpinan Teknis WHO untuk Pencegahan dan Pengendalian Infeksi Benedetta Alleganzi pada Selasa (8/7/2020).

Didesak oleh 239 ilmuwan dari 32 negara untuk memberikan fakta lebih terbuka terkait penyebaran Covid-19, organisasi kesehatan dunia itu pun akhirnya bersuara.

Protokol kesehatan harus tetap diperhatikan demi mencegah virus Corona. (Inibaru.id/ Triawanda Tirta Aditya)<br>
Protokol kesehatan harus tetap diperhatikan demi mencegah virus Corona. (Inibaru.id/ Triawanda Tirta Aditya)<br>

“Kemungkinan penularan lewat udara (bisa terjadi) di ruang publik, khususnya pada kondisi spesifik seperti tempat padat, tertutup, dan berventilasi buruk," terang Maria Van Kerkhove, Kepala Emerging Diseases Unit WHO.

Lebih jauh, epidemolog itu mengatakan, kemungkinan tersebut memang nggak bisa dikesampingkan. Namun, dia menambahkan, bukti-bukti masih perlu dikumpulkan dan butuh penafsiran lebih lanjut.

Aktivitas di Luar Ruangan

Jika melibatkan banyak orang, beraktivitas di luar ruangan lebih disarankan. (Gettyimages)
Jika melibatkan banyak orang, beraktivitas di luar ruangan lebih disarankan. (Gettyimages)

Dikutip New York Times, terkait kemungkinan penyebaran corona via udara ini, sejumlah ahli memberi saran, aktivitas yang melibatkan banyak orang sebaiknya dilakukan di luar ruangan. Kendati massa yang berkumpul di tempat umum seperti pantai atau taman tetap berbahaya, ini tetap jauh lebih baik.

Udara terbuka lebih baik dibanding ruangan yang tertutup seperti restoran atau kantor, terlebih jika sirkulasi udara di ruangan tersebut cukup buruk.

Oya, meski aktivitas di luar ruangan lebih disarankan, kamu juga harus tetap menjaga jarak karena Covid-19 bisa ada di mana saja dan menjangkiti siapa pun. Jaga keselamatan ya!

Menjaga Sirkulasi Udara

Menjaga sirkulasi udara saat berada di dalam ruangan dalam waktu yang lama cukup bagus. (Jooinn)
Menjaga sirkulasi udara saat berada di dalam ruangan dalam waktu yang lama cukup bagus. (Jooinn)

Kalau pun kamu harus berada di dalam ruangan dalam waktu yang lama, ada baiknya kamu tetap menjaga sirkulasi udara di ruangan tersebut. Hal ini seperti diungkapkan Linsey Marr dari Virginia Tech.

“Kalau di dalam ruangan, sebisa mungkin buka jendela atau pintu,” terangnya.

Lantas, bagaimana jika aktivitas sehari-hari dilakukan di dalam ruangan ber-AC seperti para pekerja kantoran? Marr menyarankan, gunakanlah filter AC atau filter udara yang lebih baik. Selain itu, ruangan juga sebaiknya diatur agar ada sirkulasi udara dan cukup cahaya matahari.

Kepala Lembaga Biologi Molekuler Eijkman Amin Soebandrio juga menjelaskan tentang bahaya berada di dalam ruangan yang tidak memiliki sirkulasi udara yang buruk.

“Kalau udaranya diputar di situ-situ saja, walaupun duduknya jauh-jauh, tetap saja bisa terbang si virusnya,” ucap Amin.

Tetap Memakai Masker

Tetaplah pakai masker.&nbsp;(Inibaru.id/ Triawanda Tirta Aditya)
Tetaplah pakai masker. (Inibaru.id/ Triawanda Tirta Aditya)

Nggak peduli beraktivitas di dalam maupun luar ruangan, kamu harus tetap memakai masker. Kamu juga sangat nggak disarankan untuk melepas masker di tempat umum. Dalam sehari, kamu mungkin perlu mengganti maskermu, maka pastikan kamu membawa beberapa masker ya.

Selain masker, kamu ada baiknya membawa hand sanitizer sebagai persiapan jika nggak ada tempat mencuci tangan. Terus, jangan lupa membawa tisu basah untuk membersihkan berbagai permukaan benda. Terakhir, sangat disarankan membawa peralatan makan sendiri jika harus ke luar rumah!

Jadi, selalu patuhi protokol kesehatan agar nggak mudah tertular Covid-19, ya Millens! (Cnn/IB09/E03)

Komentar

inibaru indonesia logo

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

Social Media

A Group Partner of:

medcom.idmetrotvnews.commediaindonesia.comlampost.co
Copyright © 2024 Inibaru Media - Media Group. All Right Reserved