Inibaru.id – Banyak hal harus kamu persiapkan sebelum melakukan mudik Lebaran. Selain tubuh yang harus fit, kamu juga harus memastikan kendaraanmu dalam kendaraan prima jika menggunakan kendaraan sendiri.
Lebih dari itu, kamu harus pandai-pandai melakukan packing agar barang bawaanmu jadi ringkas dan mudah dibawa ke mana-mana.
Salah satu jenis tas yang bisa kamu gunakan untuk menyimpan banyak barang selama mudik Lebaran adalah koper. Maklum, banyak koper yang ukurannya besar dan muat banyak. Tapi, kalau kamu nggak pandai-pandai menata barang di dalam koper, tentu ukurannya yang besar jadi nggak berguna. Makanya, kamu harus pandai-pandai packing untuk mudik Lebaran.
Nah, berikut adalah sejumlah tips packing yang bisa kamu terapkan, Millens.
1. Sebaiknya pakaian disimpan dalam bentuk gulungan
Beda dengan pakaian yang disimpan di lemari dalam bentuk lipatan, kalau kamu pengin kopermu muat pakaian banyak, ada baiknya melipatnya dalam bentuk gulungan seperti botol. Trik ini bisa bikin ukuran baju jadi lebih kecil sekaligus nggak mudah kusut.
Tapi, biasanya trik ini bakal lebih cocok diterapkan untuk pakaian yang nyaman, ringan, dan nggak mudah kusut seperti yang berbahan katun, linen, dan rayon. Kalau bahannya kaku dan tebal seperti jeans, tentu nggak mudah untuk melipatnya jadi gulungan kecil
2. Pilih pakaian yang dibutuhkan saja

Karena kamu hanya akan beberapa hari saja di tempat mudik, pilihlah baju yang sekiranya paling cocok dikenakan di sana. Kalau suhu di kampung cukup panas, bisa memilih baju-baju yang tipis saja. Kamu juga bisa mempertimbangkan membawa berapa potong pakaian saja karena pasti bisa mencucinya dan menggunakannya kembali di lain waktu setelah dijemur.
3. Siapkan vacuum bag
Vacuum bag bisa membantumu menyimpan pakaian dengan jauh lebih ringkas. Pasalnya, setelah dimasukkan ke dalamnya, pakain jadi lebih mengkerut sehingga jadi lebih tipis. Lebih dari itu, pakaian juga jadi nggak mudah kotor karena sudah dilapisi plastic pada bagian luarnya.
4. Simpan pakaian dengan prinsip piramida
Prinsip piramida yang dimaksud adalah dengan menempatkan pakaian paling besar atau paling tebal pada bagian bawah koper dulu. Setelah itu, barulah yang berukuran sedang dan yang terakhir adalah yang paling ringan. Dengan melakukan hal ini, kamu bisa mendapaktan cukup banyak space untuk diisi. Koper pun jadi terisi dengan maksimal, deh.
5. Jaket bisa kamu kenakan pas mudik
Pakaian berat seperti jaket bisa kamu kenakan pas mudik sehingga nggak akan bikin tasmu jadi penuh.
Dengan menerapkan tips packing untuk mudik Lebaran, kamu nggak akan kerepotan dengan barang bawaanmu, deh. Setuju, Millens? (Arie Widodo/E05)