inibaru indonesia logo
Beranda
Hits
Perempuan Jadi Pilar Semangat Optimisme dan Kebangkitan Ekonomi
Jumat, 22 Des 2023 15:00
Penulis:
Inibaru Indonesia
Inibaru Indonesia
Bagikan:
Perempuan memiliki peran strategis dalam menciptakan peluang usaha. (Antara)

Perempuan memiliki peran strategis dalam menciptakan peluang usaha. (Antara)

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif serta Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf/Kabaparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno menyoroti peran perempuan dalam membangun bangsa dengan menciptakan peluang usaha di sektor pariwisata dan ekonomi kreatif.

Inibaru.id - Dalam rangka memperingati Hari Ibu, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif serta Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf/Kabaparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno menghadiri acara di Balairung Soesilo Soedarman, Gedung Sapta Pesona, Jakarta pada Rabu (20/12/2023). Acara ini mengusung tema "Perempuan Tangguh Menuju Pariwisata dan Ekonomi Kreatif yang Inklusif.”

Menparekraf Sandiaga Uno, yang didampingi oleh sang istri, Nur Asia Uno, hadir dalam perayaan tersebut dan menyoroti peran penting perempuan dalam membangun bangsa, terutama dalam kondisi sulit. Sandiaga menekankan bahwa perempuan memiliki peran strategis dalam menciptakan peluang usaha, terutama di sektor pariwisata dan ekonomi kreatif.

Dalam sambutannya, Menparekraf Sandiaga Uno menyatakan bahwa perempuan memiliki kontribusi krusial dalam menghadapi tantangan ekonomi, terutama pascapandemi. Dia mengapresiasi perempuan yang tangguh dan mandiri, yang menjadi pilar semangat optimisme dan kebangkitan ekonomi.

Peran perempuan juga diakui sebagai elemen sentral dalam pengembangan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif di lingkungan Kemenparekraf/Baparekraf.

“Ini yang ingin kita hadirkan karena dalam situasi ekonomi penuh dengan tantangan, peran perempuan semakin strategis untuk bisa tetap menciptakan peluang usaha dan kebangkitan sektor ekonomi terutama pascapandemi, karena perempuan-perempuan hebat, perempuan mandiri inilah yang membawa satu semangat optimisme terus bangkit dan berjuang,” kata Menparekraf Sandiaga.

Nur Asia Uno turut memberikan pesan khusus kepada perempuan Indonesia agar bersyukur dan tetap semangat menghadapi masa depan. (dok. Kemenparekraf)
Nur Asia Uno turut memberikan pesan khusus kepada perempuan Indonesia agar bersyukur dan tetap semangat menghadapi masa depan. (dok. Kemenparekraf)

Nur Asia Uno turut memberikan pesan khusus kepada perempuan Indonesia, mendorong mereka untuk bersyukur dan tetap semangat menghadapi masa depan.

“Harus lebih bersyukur dan semangat menghadapi masa depan. Insya Allah ibu-ibu Indonesia akan lebih kuat untuk sabar dan tegar,” kata Nur Asia Uno.

Sesmenparekraf/Sestama Baparekraf, Ni Wayan Giri Adnyani, menyoroti peran perempuan sebagai pilar utama dalam membuka pintu menuju keindahan dan keragaman destinasi pariwisata. Di sektor ekonomi kreatif, perempuan Indonesia juga telah terlibat secara signifikan dalam ekonomi kreatif dan UMKM, menjadi tulang punggung ekonomi nasional.

“Mereka telah menunjukkan ketangguhan dalam berbisnis di tengah krisis dan telah menjadi penopang ekonomi, terutama selama pandemi Covid-19,” kata Sesmenparekraf Ni Wayan Giri.

Sebagai bagian dari perayaan Hari Ibu, Menparekraf Sandiaga Uno membacakan puisi berjudul "Surat Cinta untuk Ibu," yang ditujukan untuk ibunya, Mien Rachman Uno. Dalam momen ini, Menparekraf juga mengenakan kaos dengan pesan yang menunjukkan penghargaannya kepada ibunya.

Acara peringatan Hari Ibu juga dihadiri oleh pejabat eselon I dan II di lingkungan Kemenparekraf/Baparekraf menegaskan komitmen untuk menghargai dan merayakan peran perempuan dalam menciptakan lingkungan pariwisata dan ekonomi kreatif yang inklusif.

Wah, romantis juga ya Bang Sandi kepada ibunya? Kalau kamu kasih persembahan apa nih buat ibu, Millens? (Siti Zumrokhatun/E10)

Komentar

OSC MEDCOM
inibaru indonesia logo

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

Social Media

Copyright © 2024 Inibaru Media - Media Group. All Right Reserved