inibaru indonesia logo
Beranda
Hits
Pameran Mobil Khusus Perempuan di Saudi Banjir Pengunjung
Senin, 15 Jan 2018 16:25
Bagikan:
Pameran mobil di Jeddah, pertama untuk perempuan. (Reuters.com/Reem Baeshen).

Pameran mobil di Jeddah, pertama untuk perempuan. (Reuters.com/Reem Baeshen).

Pameran mobil khusus untuk perempuan di Saudi menjadi sejarah baru sekaligus menegaskan bahwa larangan mengemudi untuk perempuan telah resmi dihapuskan di sana. Banyaknya pengunjung juga menegaskan bahwa aturan itu disambut baik kaum hawa.

Inibaru ― Pertama dan unik. Sebuah pameran mobil khusus perempuan resmi dibuka di Le Mall Jeddah, Arab Saudi, sejak Kamis, (11/1/2018). Menjadi yang pertama dalam sejarah, pameran ini sukses menyerap perhatian kaum hawa di negara tersebut. Seru nih, Millens!

Seperti kita tahu, pemerintah Saudi resmi merevisi larangan mengemudi bagi perempuan di sana. Mereka kini boleh mengemudi. Nah, aturan baru yang diusung pangeran Arab, Mohammed bin Salman, itupun disambut baik para perempuan.

Meski banyak yang belum lincah mengemudi, kaum hawa di sana ternyata cukup ngebet pengin mengendarai mobil.

Baca juga:
BI Tegaskan Mata Uang Virtual Dilarang di Indonesia
Wabah Campak dan Gizi Buruk Hantui Papua

“Saya selalu tertarik dengan otomotif meski nggak boleh mengemudi," tutur Ghada al-Ali, seorang pengunjung pameran seperti ditulis Reuters.com, Jumat (12/1), "Saya kini tertarik beli mobil, dengan harga yang nggak terlalu mahal.”

Nggak hanya pengunjungnya yang perempuan, seluruh pihak yang terlibat dalam pameran ini juga dilakukan para ladies lo, Millens. Kepala Staf Marketing Pameran, Sharifa Mohammad, menuturkan, segmen terbesar pengunjung mal memang perempuan. Jadi, mulai kasir hingga sales promotion-nya adalah perempuan.

Acara bertajuk “Drive and Shop” ini disponsori dealer swasta dari Arab yang menawarkan beragam merek dan model mutakhir. Sederet pabrikan mobil turut serta dalam gelaran ini di antaranya Nissan, Toyota, dan Kia.

Baca juga:
Bukan Bulog, Menteri Perdagangan Pilih PPI sebagai Importir Beras
Dikira Mati, Petasan Malah Meledak Di Jari Barna

Lalu, mobil jenis apa yang jadi incaran para perempuan itu? Dilansir dari Tempo.co, Senin (15/1), seorang ibu rumah tangga dengan lima anak, Samia Mohammed Noor, mengaku memilih minivan. Setali tiga uang, perempuan lain, Raneem Adel, juga menjatuhkan pilihan serupa.

Wah, betul-betul membahagiakan banyak pihak ya, Millens. Bolehlah kita angkat topi untuk sang pangeran Arab, Mohammed bin Salman, yang jadi otak perubahan tersebut. (YFH/GIL)

Komentar

OSC MEDCOM
inibaru indonesia logo

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

Social Media

Copyright © 2024 Inibaru Media - Media Group. All Right Reserved