inibaru indonesia logo
Beranda
Hits
Melawan Musuh Tak Kasat Mata saat Puasa; Kantuk
Selasa, 20 Apr 2021 14:00
Penulis:
Inibaru Indonesia
Inibaru Indonesia
Bagikan:
Mudah ngantuk saat puasa ada beberapa penyebabnya. (Inibaru.id/Triawanda Tirta Aditya)

Mudah ngantuk saat puasa ada beberapa penyebabnya. (Inibaru.id/Triawanda Tirta Aditya)

Banyak orang yang mengeluhkan mudah mengantuk saat puasa. Apakah nggak ada cara yang bisa kita lakukan agar bisa mencegahnya? Yuk simak ulasannya berikut ini.

Inibaru.id – Katanya, tidur saat puasa itu sama dengan ibadah. Nah, hal ini klop dengan seringnya kita mudah ngantuk saat puasa. Hal ini tentu bikin kita jadi kurang produktif, ya? Padahal, meski kita puasa, sebaiknya kita tetap aktif seperti biasa agar waktu bisa berjalan dengan cepat sampai maghrib tiba.

Jadi gini, Millens, saat bulan puasa, terjadi banyak sekali perubahan pada tubuh kita. Nggak hanya soal pola makan, kebiasaan tidur, hingga melakukan aktivitas fisik juga berubah. Nah, hal ini ternyata terkait erat dengan mudahnya kita mengantuk saat menjalankan ibadah puasa.

Yang paling besar pengaruhnya adalah jam biologis tubuh kita. Biasanya, kita bangun sekitar subuh atau matahari terbit. Karena puasa, kita bangun satu atau dua jam lebih awal. Otomatis, waktu tidur kita juga berubah.

Ada yang bisa tidur lebih awal, namun kebanyakan orang tetap tidur di jam yang sama sebagaimana bulan puasa. Hal ini tentu membuat waktu tidur berkurang. Kalau begini sih, otomatis di siang hari kita jadi bakal lebih mudah mengantuk.

Perubahan pola makan dan minum dengan drastis dari saat sebelum bulan puasa juga ikut mempengaruhi jam biologis tubuh. Ditambah dengan suhu udara yang sangat panas di Indonesia, tubuh pun akhirnya beradaptasi dengan menghemat energi. Salah satu caranya adalah dengan membuat kita mudah mengantuk sehingga kita bisa tidur di siang hari.

Ada cara yang bisa dilakukan agar kita nggak mudah mengantuk saat puasa. (Inibaru.id/Triawanda Tirta Aditya)
Ada cara yang bisa dilakukan agar kita nggak mudah mengantuk saat puasa. (Inibaru.id/Triawanda Tirta Aditya)

Jam-Jam Kritis Mengantuk

Menurut penelitian yang memakai EEG-Based Multiple Sleep Latency Test (MLST), disebutkan bahwa orang-orang yang berpuasa cenderung mudah mengantuk di pukul 14.00 sampai 16.00. Di waktu-waktu ini, sebaiknya Anda tidak sembarangan melakukan aktivitas fisik yang berisiko seperti mengemudi karena dikhawatirkan bisa menyebabkan kecelakaan.

Menariknya, ketika tubuh sudah beradaptasi dengan perubahan jam biologis ini, biasanya setelah dua minggu berpuasa, tubuh jadi nggak lagi mudah mengantuk di siang hari.

Tips Agar Nggak Mudah Ngantuk Saat Puasa

Meski ngantuk saat berpuasa adalah hal yang wajar, hal ini tentu bisa mengganggu produktivitas kita. Karena alasan inilah, kita sebaiknya melakukan hal-hal ini agar nggak mudah mengalaminya.

· Cobalah mengubah waktu tidur menjadi lebih awal. Meskipun bangun di dini hari saat sahur dan nggak lagi tidur setelahnya, kamu nggak akan mudah mengantuk lagi.

· Jangan anti dengan sinar matahari. Nikmati sinar matahari pagi yang hangat. Hal ini bisa membuat jam biologis-mu berfungsi dengan lebih baik. Kamu pun nggak akan mudah mengantuk, deh.

· Perbaiki pola makan saat sahur dan berbuka. Pastikan ada asupan serat dan protein agar kamu bisa kenyang dan berenergi lebih lama. Sebelum tidur malam, kamu bisa minum susu hangat agar tidur menjadi lebih berkualitas.

· Tidur siang saat ada kesempatan. Meski hanya 15-30 menit, hal ini bisa mengembalikan energi kamu untuk beraktivitas hingga waktu berbuka tiba.

Jadi, sudah tahu kan cara-cara agar kamu nggak mudah mengantuk saat puasa lagi, kan, Millens? (Hel/IB09/E05)

Komentar

OSC MEDCOM
inibaru indonesia logo

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

Social Media

Copyright © 2024 Inibaru Media - Media Group. All Right Reserved