inibaru indonesia logo
Beranda
Hits
Mandi dengan Gayung atau Shower, Mana yang Lebih Baik?
Senin, 12 Okt 2020 13:00
Penulis:
Inibaru Indonesia
Inibaru Indonesia
Bagikan:
Ilustrasi: Mandi menggunakan gayung. (Pixabay/Sasin Tipchai)

Ilustrasi: Mandi menggunakan gayung. (Pixabay/Sasin Tipchai)

Bagi orang Indonesia, gayung dan shower punya penggemarnya sendiri-sendiri. Namun, mana sih yang lebih baik digunakan untuk mandi?

Inibaru.id – Ada berbagai cara yang dapat kamu gunakan untuk mandi. Dua yang paling populer di kalangan masyarakat Indonesia adalah penggunaan gayung dan shower. Tentu kamu bebas memilih sesuai dengan kebutuhanmu.

Namun, pernah nggak sih kamu mempertimbangkan berbagai hal sebelum memutuskan menggunakan salah satunya?

Pertimbangan Biaya

Penggunaan shower dan bak mandi menghabiskan biaya yang sama. (Inibaru.id/ Triawanda Tirta Aditya)
Penggunaan shower dan bak mandi menghabiskan biaya yang sama. (Inibaru.id/ Triawanda Tirta Aditya)

Keduanya sering kali menunjukkan status sosial yang beda. Ya, bagaimana pun, penggunaan shower kerap dianggap sebagai hal yang mewah, sedangkan penggunaan gayung lekat dengan masyarakat menengah ke bawah.

Padahal, pada hakikatnya, membangun kamar mandi dengan shower atau kamar mandi dengan bak membutuhkan biaya yang sama saja.

Pertimbangan Waktu

Menggunakan shower jauh lebih menghemat waktu. (Pixabay/Seregas)
Menggunakan shower jauh lebih menghemat waktu. (Pixabay/Seregas)

Penggunaan shower dinilai lebih hemat waktu. Mandi di bawah pancuran hanya membutuhkan waktu sekitar 10 menit. Sementara, kalau menggunakan gayung, kamu perlu waktu lebih untuk mengisi bakmu hingga penuh terlebih dahulu.

Pertimbangan Kebersihan

Semakin kencang guyuran, semakin mudah kotoran hilang dari tubuh kita. (Pixabay/Pexels)
Semakin kencang guyuran, semakin mudah kotoran hilang dari tubuh kita. (Pixabay/Pexels)

Siapa saja pasti setuju, volume air yang keluar dari shower lebih kecil dari gayung. Artinya, mandi dengan gayung sangat mungkin lebih bersih karena volume air dari gayung dapat meluruhkan kotoran dari lebih mudah karena guyurannya lebih kencang.

Pertimbangan Kesehatan

Pemakaian gayung bisa bikin otot tangan lebih kuat. (Media Indonesia)
Pemakaian gayung bisa bikin otot tangan lebih kuat. (Media Indonesia)

Orang yang terbiasa memakai shower mungkin nggak pernah tahu, menggunakan gayung secara rutin dapat melatih otot tangan menjadi lebih kuat. Tentu hal ini bermanfaat bagi orang yang masih dalam keadaan prima.

Namun, untuk yang sudah nggak lagi oke kesehatannya, semisal menderita sakit punggung atau cedera tangan, menciduk air berulang kali bisa membuat kita jadi lebih cepat lelah. Alih-alih sehat, penyakit kita malah tambah parah.

Oh ya, penggunaan shower konon juga lebih hemat air sehingga dinilai lebih ramah lingkungan. Namun, sekali lagi, tentu saja semua ini tergantung dari pemakaiannya.

Jadi kamu tim gayung atau tim shower, Millens? (Art/IB27/E03)

Komentar

OSC MEDCOM
inibaru indonesia logo

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

Social Media

Copyright © 2024 Inibaru Media - Media Group. All Right Reserved