inibaru indonesia logo
Beranda
Hits
Laki-laki Ini Berani Makan Sesajen di Hutan, Kena Dampaknya Nggak, Ya?
Kamis, 8 Okt 2020 10:00
Penulis:
Inibaru Indonesia
Inibaru Indonesia
Bagikan:
Dede Inoen berani makan sesajen yang ditempatkan di alam liar. (Youtube/Dede Inoen)

Dede Inoen berani makan sesajen yang ditempatkan di alam liar. (Youtube/Dede Inoen)

Pemilik kanal Youtube Dede Inoen yang memang biasa berpetualang di alam liar nggak ragu untuk makan sesajen yang ada di dekat pohon. Seperti apa ya ceritanya?

Inibaru.id – Belakangan ini kita sering melihat konten video bertema Mukbang. Konten yang awalnya muncul dari Korea Selatan ini digandrungi banyak orang di Tanah Air karena menunjukkan makanan-makanan yang lezat. Hanya, bagaimana jadinya ya jika makanan yang dikonsumsi dalam video mukbang justru aneh dan sangat nggak biasa?

Seorang pemilik kanal Youtube bernama Dede Inoen ternyata memiliki konten mukbang yang berbeda dari yang lain. Jika Youtuber lain memilih makanan super pedas atau makanan dengan porsi besar, dia justru memilih untuk makan makanan yang biasanya nggak berani diusik oleh siapapun. Yap, Dede memilih untuk makan sesajen di alam liar!

Sesekali Dede melihat ke sekitar saat makan sesajen. (Youtube/Dede Inoen)
Sesekali Dede melihat ke sekitar saat makan sesajen. (Youtube/Dede Inoen)

Meski dianggap sebagai sesuatu yang mistis, realitanya banyak orang yang masih memberikan sesajen di pohon-pohon besar atau spot-spot tertentu yang dianggap angker. Sesajen ini diberikan kepada ‘penunggu’ tempat-tempat tersebut. Kalau sampai sesajen ini dirusak atau bahkan dimakan, banyak yang percaya orang yang melakukannya bakal kena nasib sial.

Namun, Dede ternyata nggak percaya dengan hal itu. Laki-laki yang memang sudah biasa berpetualang di alam liar menganggap sesajen ini justru bisa jadi penyelamat saat sedang dalam kondisi darurat atau tersesat.

Di kanal Youtube-nya, Dede biasanya menunjukkan kebiasaannya makan hewan-hewan hasil buruannya. Dia kemudian menemukan sesajen yang masih terlihat layak untuk dimakan.

“Saya menemukan makanan. Wow, cantik sekali. Masih baru ini teman-teman. Soalnya lihat ini rokoknya juga masih utuh,” kata Dede dalam video yang diunggah Senin (5/10/2020) ini.

Dede juga minum kopi yang ada pada sesajen. (Youtube/Dede Inoen)
Dede juga minum kopi yang ada pada sesajen. (Youtube/Dede Inoen)

Dede pun langsung menenggak minuman yang berasal dari guci kecil sesajen. Dia kemudian makan paha ayam dan menemukan telur bebek. Sayangnya, telur ini masih mentah sehingga harus dimasak dulu. Lucunya, Dede juga sempat memakan bunga kering yang ditempatkan dalam wadah. Saat tahu bunga tersebut pahit, dia pun langsung membuangnya.

Dede juga nggak lupa minum kopi yang disediakan pada sesajen tersebut. Lalu, buah pisang diberikan kepada rekannya yang merekam dengan kamera.

Belum jelas apakah Dede akhirnya kena dampak karena makan sesajen sebagaimana yang ditakutkan banyak orang atau nggak. Tapi, kalau memang hal ini untuk kebutuhan survival di alam liar, menemukan sesajen tentu bisa dijadikan cara untuk bertahan hidup. Tapi, kira-kira kamu berani memakannya seperti Dede nggak nih, Millens? (Lin/IB09/E05)

Komentar

inibaru indonesia logo

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

Social Media

A Group Partner of:

medcom.idmetrotvnews.commediaindonesia.comlampost.co
Copyright © 2024 Inibaru Media - Media Group. All Right Reserved