Inibaru.id – Dalam satu dekade terakhir, jenis sepeda motor yang menguasai jalanan mulai mengalami pergeseran. Kebanyakan kini adalah sepeda motor matik yang memenuhi jalan raya. Nah, salah satu perbedaan dari sepeda motor matik dengan sepeda motor biasa adalah penggunaan van belt.
Alasan mengapa sepeda motor matik kini jadi pilihan banyak orang untuk dikendarai di jalanan adalah kepraktisannya. Beda banget dengan sepeda motor bebek atau sepeda motor berkopling, sepeda motor ini nggak perlu dikendarai dengan memindahkan gigi atau persneleng. Jadi, kamu tinggal menarik gas dan menginjak rem jika diperlukan. Nggak ribet, ya?
Karena nggak ada gigi atau persneleng ini pula, maka di sepeda motor matik nggak ada rantai. Di sini, yang ada adalah van belt atau vbelt.
Fungsinya sebenarnya sih mirip dengan rantai, yakni menghubungkan roda dengan mesin. Jadi, putaran mesin nantinya bisa menggerakkan roda sehingga sepeda motor pun bisa melaju.
Mengingat tanpa ada van belt sepeda motor matik nggak akan bisa jalan, maka bagian ini pun harus rutin-rutin kamu cek, Millens. Caranya sih ya dengan rutin melakukan service di bengkel, mau itu bengkel resmi atau bengkel terpercaya lainnya. Kalau kamu mulai merasakan tanda-tanda ini, sebaiknya kamu juga perlu mempersiapkan diri untuk mengganti van belt sepeda motor matik kamu.
Perhatikan Tarikan Gas atau Akselerasi Sepeda Motor
Kalau kamu memakai sepeda motor matik, pasti bakal sangat mengenalinya. Jadi, jika ada yang berbeda pada sepeda motor kamu, jangan dibiarkan begitu saja, deh. Pasti ada yang perlu diperbaiki atau diganti.
Nah, khusus untuk van belt, kamu harus rutin mengecek tarikan gas atau akselerasi sepeda motormu. Biasanya sih, begini, Millens. Kalau van belt sudah nggak sebaik dulu kondisinya, maka tarikan gasnya nggak bakal seprima dan segesit saat masih baru. Kalau dalam dunia perbengkelan sih sering dianggap “ngempos”.
Selain itu, sepeda motor kamu bakal nggak bakal bertenaga penuh kalau dipakai di jalanan menanjak. Nah, sebelum van belt ini benar-benar rusak dan mempengaruhi kondisi sepeda motor lainnya, sebaiknya kamu segera menggantinya, deh.
Periksa Langsung Kondisi Van Belt
Kalau kamu penasaran dengan bentuk van belt, sebenarnya berupa rantai dari bahan karet keras dengan bentuk bergerigi seperti huruf A yang disusun berderet-deret dan menempel. Nah, kalau van belt ini ada yang retak, sebaiknya harus segera diganti. Kalau nggak, nantinya bakal bisa putus di tengah jalan!
Biasanya sih, ya, van belt ini mulai mengalami keretakan atau mulai nggak sebagus biasanya kalau sudah dipakai sejauh 15 ribu kilometer. Nah, kalau sudah begini, sebaiknya sih kamu menggantinya saja biar sepeda motor tetap nyaman dan aman dipakai.
Jadi, van belt sepeda motor matik kamu masih layak apa nggak, nih, Millens? (Idn/IB09/E05)