inibaru indonesia logo
Beranda
Hits
Jarang Diketahui! Ini 5 Keuntungan Perabotan Rumah Tangga Multifungsi
Selasa, 30 Nov 2021 19:52
Penulis:
Inibaru Indonesia
Inibaru Indonesia
Bagikan:
Meja setrika lipat dengan bentuk minimalis. (ruparupa)

Meja setrika lipat dengan bentuk minimalis. (ruparupa)

Saat ini, rumah dengan konsep minimalis tengah menjadi tren di kalangan masyarakat modern. Tak sedikit orang mencoba mengusung tema minimalis pada hunian impiannya. Salah satu ciri khas dari gaya rumah minimalis adalah penggunaan perabot multifungsi.

Inibaru.id - Umumnya, perabot multifungsi biasanya memiliki fungsi ganda dengan satu furnitur saja. Tidak heran bila perabot multifungsi ini punya bentuk yang minimalis. Apalagi, produk ini sangat berguna untuk rumah dengan lahan terbatas. Lantas, apa saja kelebihan lain penggunaan perabot multifungsi? Yuk, simak di bawah ini.

1. Lebih Praktis dan Serbaguna

Salah satu masalah yang sering dihadapi oleh rumah dan apartemen dengan ukuran kecil adalah keterbatasan ruangan. Untuk itulah, perabotan multifungsi ini hadir untuk membuat hidup semakin praktis. Apalagi, furnitur multifungsi ini punya bentuk yang simpel dan mudah digunakan untuk beberapa kegiatan sekaligus.

2. Tidak Makan Tempat

Keuntungan berikutnya dari perabot multifungsi adalah tidak membuat ruangan jadi sempit. Selain itu, perabotan yang fungsional juga lebih mudah dibersihkan, loh. Misalnya, dengan menggunakan ranjang lipat yang menempel pada dinding di kamar tidur. Dari luar, furnitur ini akan tampak seperti dinding biasa. Namun, saat ditarik turun, voila! Tempat tidur king bed sudah siap Anda gunakan.

3. Lebih Murah

Tidak hanya praktis, harga perabotan rumah tangga multifungsi ini juga cenderung lebih murah daripada yang lainnya. Hal ini dikarenakan Anda bisa mendapatkan dua fungsi di dalam satu perabot sekaligus. Jadinya, Anda tidak perlu merogoh uang lebih untuk membeli produk lainnya.

4. Desain yang Lebih Unik

Perabot rumah tangga minimalis memang kerap menawarkan solusi cerdas untuk hunian yang praktis dan fungsional. Tidak heran bila desain dari furnitur multifungsi ini sering terlihat lebih unik dan menarik, seperti meja dan kursi lipat yang bisa digunakan pada dapur minimalis. Model furnitur seperti ini bisa digunakan menjadi meja makan dan tidak bikin sempit. Bila tidak digunakan, Anda dapat menyelipkannya di dekat dinding atau menyimpannya di dalma laci. Jadinya, dapur Anda pun akan tetap terlihat rapi.

5. Lebih Mudah Dipindahkan

Umumnya, perlengkapan rumah tangga multifungsi ini akan lebih mudah dikemas secara portabel sehingga dapat memudahkan proses pemindahan. Misalnya, meja lipat kecil, yang dapat Anda gunakan sebagai tempat belajar anak maupun meja makan di atas tempat tidur. Untuk memindahkannya pun sangat praktis dan tidak memakan waktu banyak.

Melihat beberapa keuntungan di atas, tidak heran bila banyak orang mulai menyukai perabot seperti ini. Apalagi, perabot minimalis ini bisa membuathunian terasa lebih nyaman. Nah, bila Anda salah satu yang suka dengan perabot multifungsi, Anda bisa menemukannya hanya di Ruparupa. Situs e-commerce satu ini menyediakan berbagai perlengkapan rumah tangga berkualitas. Tidak hanya itu, Anda juga bisa mendapatkan berbagai promo menarik, seperti bebas gratis ongkir, cicilan 0%, serta potongan harga hingga 50%, loh. Yuk, dapatkan sekarang sebelum kehabisan! Selamat berbelanja. (ADS)

Komentar

OSC MEDCOM
inibaru indonesia logo

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

Social Media

Copyright © 2024 Inibaru Media - Media Group. All Right Reserved