inibaru indonesia logo
Beranda
Hits
Delapan Tahun Program OSC Medcom Konsisten Berikan Beasiswa Pendidikan
Sabtu, 21 Jan 2023 11:56
Penulis:
Fitroh Nurikhsan
Fitroh Nurikhsan
Bagikan:
Ketua Yayasan Surya Edukasi Bangsa Foundation Mohammad Mirdal Akib saat memberikan keterangan Press Conference OSC Award 2022, Sabtu (21/01/2023).

Ketua Yayasan Surya Edukasi Bangsa Foundation Mohammad Mirdal Akib saat memberikan keterangan Press Conference OSC Award 2022, Sabtu (21/01/2023).

Selama delapan tahun, Yayasan Surya Edukasi Bangsa Foundation berkomitmen memberikan beasiswa untuk pemerataan pendidikan di seluruh pelosok negeri.

Inibaru.id - Yayasan Surya Edukasi Bangsa Foundation selama delapan tahun konsisten memberikan beasiswa pendidikan dalam program Online Scholarship Competition (OSC) Medcom kepada putra-putri terbaik di penjuru Indonesia.

Ketua Yayasan Surya Edukasi Bangsa Foundation Mohammad Mirdal Akib mengatakan, hingga tahun ke-8, OSC Medcom terus berkomitmen di dunia pendidikan dengan mendorong pemerataan pendidikan di seluruh penjuru Tanah Air. Khusus tahun ini, OSC bekerja sama dengan 28 kampus mitra.

"Secara keseluruhan sudah ada 2.839 anak yang menerima beasiswa OSC. Dari segi kuantitas, jumlah tersebut belum terlalu banyak, tapi ini merupakan terobosan untuk membantu anak-anak di pelosok agar mendapat akses pendidikan yang berkualitas," ucap Mohammad Mirdal Akib, dalam Press Conference OSC Award 2022, Sabtu (21/01/2023).

Lelaki yang juga menjabat sebagai CEO Media Grup ini akan selalu mendukung program OSC. Menurutnya, untuk menyokong generasi emas pada 2045 nanti, anak-anak muda perlu dibekali dengan pendidikan yang berkualitas.

"Anak-anak ini saya rasa sebagai bibit-bibit unggul yang hanya perlu ditaruh di tanah yang subur," ucap Mirdal Akib. "Pemenang program OSC akan mendapatkan beberapa fasilitas berupa biaya hidup, tabungan pendidikan dan kesempatan magang di bawah Media Group."

Menumbuhkan Bibit Unggul

Rektor Universitas Trisakti Kadarsah Suryadi yang hadir mewakili kampus mitra OSC Medcom mengaku sangat mengapresiasi program tersebut. Menurutnya, program ini telah membantu menumbuhkan bibit unggul di kampus.

"Ada banyak bibit unggul, anak-anak dengan potensi yang besar, tapi terkendala ekonomi. Program (OSC Medcom) ini telah membantu (mereka) melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi.

Kadarsah mencatat, ada 100 peserta OSC yang diterima di Universitas Trisakti. Kepada para penerima beasiswa itu, dia mengaku terkesan. Mereka, lanjutnya, menunjukkan komitmen belajar dengan menorehkan pelbagai prestasi membanggakan.

"Bahkan, ada satu peserta program OSC yang meraih IPK 4, sempurna. Mereka juga memiliki berbagai soft skill yang luar biasa, disiplin, santun, dan peka terhadap masalah sosial," tutur Kadarsah.

Oya, Press Conference OSC Award 2022 juga turut dihadiri Pemimpin Redaksi Medcom.id Indra Maulana, Rektor Universitas Mercu Buana Andi Andriansyah, dan Rektor Universitas Multimedia Nusantara Ninok Leksono.

Semangat terus melanjutkan pendidikan ya, Para Peserta OSC Medcom! (Fitroh Nurikhsan/E03)

Komentar

inibaru indonesia logo

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

Social Media

A Group Partner of:

medcom.idmetrotvnews.commediaindonesia.comlampost.co
Copyright © 2024 Inibaru Media - Media Group. All Right Reserved