Inibaru.id - Tema debat perdana Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jateng pada Kamis (30/10) sudah ditentukan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU). Dalam debat perdana ini, ada enam orang panelis yang bakal dilibatkan KPU.
Komisioner KPU Jateng Nur Akmaliyah mengatakan, pihaknya telah menentukan tema dan panelis debat untuk dua pasangan calon gubernur dan calon wakil gubernur.
"Tema debat yang diangkat tentang Tata Kelola Pemerintahan, Kepemimpinan, dan Reformasi Birokrasi Menuju Jawa Tengah dengan Pelayanan Publik yang Transparan dan Akuntabel," kata Nur Akmaliyah di kantor KPU Jateng, Minggu (27/10).
"Dari tema tersebut, berisi empat sub tema; kepemimpinan tata hubungan pemerintah provinsi dan kabupaten/kota; reformasi birokrasi dan good governance; pelayanan publik dan keterbukaan informasi publik, dan penegakan peraturan daerah atau perda," ujarnya.
Siapa Para Panelisnya?
Dia menyebut selain menentukan tema debat, pihaknya juga telah menentukan enam orang panelis. Ke enam panelis itu seluruhnya dari kalangan akademis dan perguruan tinggi.
"Jadi tugas panelis debat menyusun pertanyaan yang diajukan untuk calon gubernur dan wakil gubernur berdasarkan tema dan sub tema yang telah ditentukan," ujarnya.
Enam akademisi yang menjadi panelis itu yakni Prof Budi Setiyono PhD dari Undip, Prof FX Aji Saputro M Hum dari Undip, Prof Ali Masyhar Mursyid dari Unnes, Prof Musahadi M Ag dari UIN Walisongo, Dr Siti Malaiha M Si dari IAIN Kudus, dan Ahmad Sabiq MA dari Unsoed Purwokerto.
"Jadi tim perumus kemarin merumuskan konsep debat, merumuskan tema dan subtema, lalu panelis nanti yang membuat pertanyaan yang diajukan," ujarnya.
Format debat Pilgub Jateng dibagi menjadi enam segmen. Yakni pembukaan acara, pengenalan paslon, pemaparan visi misi paslon, pendalaman visi misi, pertanyaan 'dari' dan 'untuk' masing-masing paslon, serta segmen terakhir pernyataan penutup.
Masyarakat Jawa Tengah bisa menyaksikan debat Pilgub Jateng di stasiun TV swasta. Selain itu ajang adu gagasan dan program ini juga disiarkan secara live melalui kanal YouTube KPU Jateng.
"Durasinya 150 menit, 120 menit untuk debat dan 30 menit untuk break (jeda), untuk iklan layanan masyarakat dan iklan komersial," tandasnya.
Adapun debat Pilgub Jateng 2024 kali ini akan diikuti oleh dua pasangan calon, yaitu Andika Perkasa-Hendrar Prihadi dari PDI Perjuangan serta Ahmad Luthfi-Taj Yasin Maimoen yang diusung Gerindra dan partai koalisi lainnya. (Danny Adriadhi Utama/E10)
.