inibaru indonesia logo
Beranda
Hits
Apa Beda <em> Avengers: Endgame </em> dan <em> Infinity War </em>?
Selasa, 19 Mar 2019 16:58
Penulis:
arie subagio
arie subagio
Bagikan:
Beda Avengers: Endgame dan Infinity War. (Metro)

Beda Avengers: Endgame dan Infinity War. (Metro)

Tokoh antagonis kedua film sama-sama Thanos. Lantas, seperti apa beda film Avengers: Endgame dan Avengers: Infinity War?

Inibaru.id – Sekitar sebulan lagi, film Avengers: Endgame bakal ditayangkan di bioskop di seluruh dunia. Selain penasaran dengan jalan ceritanya, banyak pencinta film besutan Marvel yang mengaku masih bingung dengan perbedaan sekuel ini dengan film sebelumnya, Avengers: Infinity War.

Kompas.com, Selasa (19/3/2019) menulis, Sutradara Joe Russo mengungkap perbedaan antara kedua film tersebut saat diwawancarai Empire Magazine. Menurut Russo, perbedaannya bisa dilihat dari para karakternya.

“Di Infinity War, kami membunuh setengah karakternya. Akan ada banyak kejutan di film ini nantinya. Kami tidak ingin membocorkan apapun namun kalian pasti akan lebih menikmatinya,” ucap Russo.

Sementara itu, penulis Stephen McFeely menyebut perbedaan kedua film ini ada di narasi dari Thanos, tokoh antagonis di dua film. Di Avengers: Infinity War, fokus cerita film terletak pada misi Thanos. Sementara di Endgame, narasinya tentang pahlawan asli dari Marvel Cinematic Universe (MCU).

“Di poster Infinity War ada 23 orang, tapi di Endgame hanya tinggal sembilan orang. Jadi jelas penceritaannya akan berbeda,” terang McFeely.

Ada Tiga Karakter yang Kembali

Film Avengers: Endgame yang mulai tayang pada 26 April mendatang akan bercerita tentang tiga karakter yang kembali, yakni Pepper Pots yang diperankan Gwyneth Paltrow, Happy Hogan yang diperankan  Jon Favreau dan Wong yang diperankan Benedict Wong. Ketiga nama aktor ini tercantum pada daftar pemeran yang ada di poster film tersebut.

Sebelum ini, ketiga karakter tersebut diduga ikut menghilang akibat "jentikan" Thanos di akhir film Avengers: Infinity War.

Paltrow sebenarnya sudah membocorkan kembalinya karakter Pepper Pots dengan mengunggah fotonya memakai kostum “Iron Man” yang akan dikenakan di film ini. Sementara itu, karakter Wong sudah diungkap melalui set mainan bersama dengan karakter Doctor Strange dan Ancient One yang dipasarkan sejak Januari 2019.

Jadi penasaran nih, Millens, bakal seseru apa ya Avengers: Endgame ini? Siap-siap sisakan uang buat beli tiket nonton ya! (IB09/E04)

Komentar

inibaru indonesia logo

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

Social Media

A Group Partner of:

medcom.idmetrotvnews.commediaindonesia.comlampost.co
Copyright © 2024 Inibaru Media - Media Group. All Right Reserved