inibaru indonesia logo
Beranda
Hits
5 Tips Mudik Nyaman dengan Kereta Api
Jumat, 31 Mei 2019 09:09
Bagikan:
Kereta api menjadi salah satu moda transportasi favorit untuk mudik. (Okezone)

Kereta api menjadi salah satu moda transportasi favorit untuk mudik. (Okezone)

Masyarakat Indonesias sangat akrab dengan tradisi mudik menjelang Lebaran. Nggak hanya menggunakan kendaraan pribadi, banyak moda transportasi umum yang bisa digunakan untuk mudik.

Inibaru.id – Menjelang Lebaran, persiapan menyambut Hari Raya pun mulai dilakukan. Salah satunya tentu saja mudik ke kampung halaman. Mudik seakan menjadi tradisi yang nggak boleh dilewatkan bagi masyarakat Indonesia. Mereka ada yang mudik menggunakan kendaraan umum dan ada pula yang memanfaatkan kendaraan pribadi yang dimiliki.

Salah satu alat transportasi favorit yang digunakan pemudik adalah kereta api. Kalau sobat Millens juga hendak mudik naik kereta api, ikuti tips-tips mudik ini yuk supaya aman.

Pastikan Sudah Mendapat Tiket

Antrian di loket pembelian tiket kereta api. (TribunSolo/Chrysnha Pradipha)

Pemesanan tiket untuk Lebaran biasanya sudah ludes sejak beberapa bulan sebelumnya. Namun, kamu masih bisa membeli tiket via loket pembelian langsung atau aplikasi pembelian daring. Pantau juga informasi pembelian tiket kereta tambahan. Eits, hati-hati dengan tawaran calo tiket yang menggiurkan ya!

Pakailah Pakaian yang Nyaman

Kenakan pakaian yang nyaman untuk perjalanan mudikmu. (Shutterstock)

Perjalanan mudik akan memakan waktu yang nggak sebentar. Memakai pakaian yang nyaman akan membuat perjalananmu terasa nyaman pula. Perlu diingat kalau seluruh kelas kereta api dilengkapi dengan AC. So, jangan sampai kedinginan ya. Ha-ha!

Bawa Barang Pengusir Bosan

Bawalah barang pengusir bosan di perjalanan mudikmu. (Guratankaki)

Jika menempuh perjalanan panjang, nggak ada salahnya kamu membawa benda-benda penghilang rasa suntuk. Buku bacaan dan pemutar musik yang sudah diisi dengan lagu-lagu kesukaanmu bisa jadi solusinya.

Taati Peraturan

Peraturan di kereta api diterapkan demi kenyamanan seluruh penumpang. (Antara Foto/M Agung Rajasa)

Peraturan yang diterapkan di kereta api semata-mata demi kenyamanan semua penumpang. Lebih baik, taati semua aturan itu seperti dilarang merokok sepanjang perjalanan, dilarang menaruh tas di sepanjang lorong, dan dilarang duduk di sambungan kereta. Orang yang melanggar peraturan berisiko diturunkan di stasiun terdekat, lo.

Cek Kembali Barang Bawaan

 

Periksa kembali barang bawaanmu sebelum turun dari kereta api. (Antara Foto/M Agung Rajasa)

Bila sudah sampai di stasiun tujuan, jangan terburu-buru untuk turun dari kereta ya! Periksa kembali barang-barang bawaanmu, terutama yang sempat kamu keluarkan selama perjalanan. Jangan sampai ada yang tertinggal di dalam gerbong.

Sejauh dan selama apapun perjalanan yang ditempuh, mudik tetap menjadi aktivitas yang menyenangkan. Yap, kamu bisa berkumpul kembali bersama seluruh keluarga di rumah. Selamat mudik, Millens! (IB10/E04)

Komentar

OSC MEDCOM
inibaru indonesia logo

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

Social Media

Copyright © 2024 Inibaru Media - Media Group. All Right Reserved