inibaru indonesia logo
Beranda
Adventurial
Selain Spot Instagenik, Segarnya Sayuran Juga Bisa Kamu Cicipi Langsung di Taman Sayur Limbangan
Sabtu, 29 Sep 2018 08:00
Penulis:
Anggi Miftasha
Anggi Miftasha
Bagikan:
Wisata Taman Sayur. (jolygram.com)

Wisata Taman Sayur. (jolygram.com)

Buat kamu kaum urban yang mulai jarang melihat kebun sayuran yang terbentang luas di hadapan, Taman Sayur Limbangan ini harus menjadi tujuan wisatamu akhir pekanmu. Nggak cuma memandang, kamu juga bisa memetik dan menikmati sayuran segar langsung dari kebunnya.

Inibaru.id – Kamu yang tinggal di perkotaan seperti Semarang mungkin merasakan betapa sulitnya menemukan kebun sayuran hijau. Konon, inilah yang membuat kaum urban gampang stres. Nah, kalau kamu merasakan hal itu, cobalah menepi dari kota!

Buat yang tinggal di Semarang dan sekitarnya, kamu bisa menjauhi kota ke arah barat laut, tepatnya di Limbangan, Kendal. Di sana, kamu bakal menemukan satu lokawisata unik bernama Taman Sayur Limbangan. Lokawisata itu beralamat di Jl Sumowono-Boja, Dusun Nambang, Desa Gondang, Kecamatan Limbangan, Kabupaten Kendal.

Seperti namanya, tempat tersebut menawarkan kesegaran kebun pelbagai sayuran khas pedesaan dengan udara nan sejuk. Hm, apalagi yang lebih indah dari menghabiskan hari libur di tempat seperti itu? Selain menikmati sayuran, kamu juga bisa mengabadikan momen liburanmu di sejumlah spot instagenik yang sengaja dibangun di sana.

Ayunan Jurang. (jolygram.com)

Seperti ditulis Travelingyuk.com (11/7/2018), Taman Sayur berjarak sekitar dua kilometer dari Curug Paleburgongso. Dari Semarang, kamu hanya membutuhkan waktu sekitar satu jam melalui jalan tol ruas Semarang-Solo.

Untuk masuk ke Taman Sayur Limbangan, kamu cukup membayar tiket masuk sebesar Rp 5.000 saja. Lokawisata tersebut buka setiap setiap hari pukul 08.30-17.00 WIB. Jadi, kalau mau ke sini jangan kesorean ya. Sekadar saran, datanglah pagi hari karena udaranya sejuk dan sayuran di sana juga tampak lebih segar.

 

Banyak aneka macam jenis sayuran di Taman Sayur. (Instagram/delistia_)

Oya, datanglah bareng teman-teman, sahabat, keluarga, gebetan, atau pasanganmu ya, Millens. Jangan sendirian. Masak iya bisa bahagia kalau pikniknya sendirian? Ha-ha.

Nggak hanya menikmati suasana kebun sayuran, kamu juga bisa membeli beraneka macam tanaman sayur dan buah yang dikembangkan di sana. Harganya berkisar antara Rp 15 ribu hingga Rp 20 ribu, bergantung jenis sayur dan besar kecil ukurannya.

Sepeda gantung. (Youtube)

Kamu nggak perlu khawatir kalau lupa membawa bekal dari rumah, karena Taman Sayur menyediakan kedai berisi aneka kuliner, mulai dari makanan ringan hingga berat, serta pelbagai minuman dingin. Harganya pun cukup terjangkau. Gampang, kan?

Nah, mumpung gaji belum menipis, segera rencanakan liburanmu ya! Pakai sepatumu, kencangkan ranselmu, dan ajak orang-orang terdekatmu! (IB07/E03)

Komentar

inibaru indonesia logo

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

Social Media

A Group Partner of:

medcom.idmetrotvnews.commediaindonesia.comlampost.co
Copyright © 2024 Inibaru Media - Media Group. All Right Reserved