inibaru indonesia logo
Beranda
Tradisinesia
Tradisi Tumpengan dan Makna Filosofisnya
Sabtu, 2 Jun 2018 07:10
Bagikan:
Nasi Tumpeng. (goodnewsfromindonesia.id)

Nasi Tumpeng. (goodnewsfromindonesia.id)

Tumpengan merupakan tradisi yang nggak pernah absen dari seremoni perayaan dan syukuran di Indonesia. Selain unik, nasi tumpeng yang berbentuk kerucut dan beragam lauk-pauk di dalamnya juga memiliki makna filosofis tersendiri.

Inibaru.id - Tahu nggak, Millens, makanan apa yang selalu ada dalam setiap perayaan di Indonesia? Yap. Jawabannya Tumpeng. Perlu kamu tahu nih, nasi tumpeng juga memiliki sejarahnya. Melansir dari  goodnewsfromindonesia.id (1/10/2017), sajian tumpeng dibuat untuk memuliakan gunung sebagai tempat tinggal para nenek moyang terdahulu. Selain itu, filosofi tersebut juga berkaitan erat dengan kondisi geografis Indonesia yang dipenuhi jajaran gunung berapi.

Kata “tumpeng” merujuk pada akronim Jawa, yakni yen metu kudu sing mempeng yang artinya kalau keluar harus dengan sungguh-sungguh. Setiap sisi nasi tumpeng memiliki maknanya tersendiri lo. Bentuk nasi tumpeng yang berbentuk kerucut menandakan harapan hidup sejahtera.

Filosofi Tiap Lauk

Kalau Sobat Millens perhatikan dengan seksama, ada 7 macam lauk yang melengkapi nasi tumpeng. Mengapa harus tujuh? Karena menurut kepercayaan, angka tujuh (pitu; jawa) diartikan dengan pitulungan (pertolongan). Setiap lauk juga memiliki makna filosofisnya lo.

Urap

Urap adalah sayuran rebus yang dibumbui dengan kelapa parut yang juga telah diberi bumbu. Kata urap senada dengan urip (hidup), artinya mampu menghidupi. Sayuran hijau dalam urap mengandung makna kehidupan. Tahu nggak Millens kalau sayur yang digunakan nggak boleh sembarang sayur lo. 

Sayur urap sebagai pelengkap nasi tumpeng. (foody.id)

Telur Rebus Utuh

Nasi tumpeng juga sering dilengkapi dengan telur rebus utuh. Hal ini melambangkan jika semua tindakan harus dipikirkan betul-betul, dikerjakan sesuai rencana, dan dievaluasi hasilnya demi kesempurnaan. Hal ini selaras dengan bentuk telur yang bulat sempurna.

Telur rebus menjadi lauk yang selalu ada dalam nasi tumpeng. (idntimes.com)

Ayam

Selain itu ada juga lauk ayam jantan yang digoreng untuk tumpeng kuning dan dibakar untuk tumpeng nasi putih. Menurut femina.co.id (13 September 2017), ayam merupakan perwakilan hewan darat yang berarti keikhlasan atau pengorbanan si empunya hajat. Terkadang, bagian ayam hanya diambil hati dan ampelanya.

Ayam goreng sebagai pelengkap tumpeng nasi kuning. (cemilan-rakyat.blogspot.com)

Ikan Teri

Ada pula ikan teri sebagai lambang kerukunan dan kebersamaan karena hidupnya yang selalu berkelompok. Selalu berenang bersama kawanan memang tipikal ikan teri. Belum pernah melihat ada ikan teri berenang sendiri kan?

Ikan teri yang melambangkan kerukunan dan kebersamaan. (idntimes.com)

Ikan

Dahulu ikan lele sering digunakan karena hidupnya berada di dasar kolam. Ini menandakan kerendahan hati. Hmm. Terkadang pula digunakan ikan bandeng sebagai lambang rezeki seperti banyaknya duri dalam dagingnya.

Ikan goreng. (erabaru.net)

Wah, ternyata di balik nikmatnya nasi tumpeng terdapat filosofi yang bisa didalami ya, Millens. (IB12/E05)

Komentar

OSC MEDCOM
inibaru indonesia logo

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

Social Media

Copyright © 2024 Inibaru Media - Media Group. All Right Reserved