inibaru indonesia logo
Beranda
Tradisinesia
Top 5 Pernikahan Adat Termahal di Indonesia
Senin, 11 Jun 2018 08:00
Penulis:
Mayang Istnaini
Mayang Istnaini
Bagikan:
Pengantin perempuan suku Bugis. (kaskus.com)

Pengantin perempuan suku Bugis. (kaskus.com)

Pernikahan adat beberapa suku di bawah ini membutuhkan biaya besar. Suku apa saja sih yang mematok biaya tinggi?

Inibaru.id – Menikah dengan tata cara adat memang lebih “syahdu”, tetapi tahukah kamu kalau itu memerlukan biaya yang nggak sedikit? Berikut ini beberapa suku di bawah ini terkenal dengan pernikahan mahalnya seperti yang dikutip dari idntimes.com. Apa saja ya?

Suku Bugis

Sst, mahar pernikahan masyarakat Bugis diukur dari derajat dan status sosial seorang perempuan yang akan dinikahi lo. Jadi, semakin tinggi pendidikan seorang perempuan, maka semakin tinggi pula mahar yang akan dia dapatkan.

Selain itu, keluarga yang akan punya hajat juga bakal mengundang seluruh warga desa untuk datang. Bisa dibayangkan ya berapa banyak orang yang hadir nanti. Paling nggak, biaya yang harus dirogoh mencapai Rp 180 juta. Wow!

Pasangan pengantin adat suku Bugis. (cermati.com)

Suku Minang

Tradisi pernikahan suku Minangkabau adalah yang selanjutnya kita bahas nih, Millens. Di salah satu rangkaian adatnya, Manjapuik Marapulai, pihak perempuan akan mengadakan parade atau arak-arakan untuk menjemput mempelai pria ke tempat pernikahan.

Besaran biaya yang diperlukan untuk menyelenggarakan pernikahan dengan tradisi Minangkabau kurang lebih Rp 150 juta.

Pasangan pernikahan suku Minangkabau. (thebridedept.com)

Suku Batak

Suku Batak juga punya tradisi pernikahan yang menguras dana nggak sedikit lo. Ada proses panjang yang harus dilalui pasangan dan keluarganya sebelum menikah melibatkan.

Oya, dalam tradisi Batak ada Marhata Sinamot atau proses penawaran mahar. Semakin tinggi kualitas seorang perempuan misal dari segi pendidikan atau karir, maka  semakin tinggi pula mahar yang akan dia terima. Total biaya dalam pernikahan tradisi Batak sekitar Rp 120 juta, Millens.

Tradisi pernikahan suku Batak. (didolok.com)

Suku Jawa

Pernikahan di Jawa (Jawa Tengah, Jawa Barat, atau Jawa Timur) juga membutuhkan biaya besar. Rangkaian ritual panjang dan banyaknya tamu undangan menjadi salah satu faktor bengkaknya biaya. Nah, pernikahan dengan tradisi Jawa umumnya menghabiskan dana sekitar Rp 100 juta tuh.

Pasangan pengantin adat suku Jawa. (griyabenn.com)

Suku Bali

Idntimes.com menulis, dalam pernikahan tradisi Bali, banyak pernak-pernik yang diperlukan seperti dekorasi daun kelapa. Untuk itu saja pengantin Bali harus merogoh kocek sekitar Rp 70 juta menjadi kisaran biayanya.

Tradisi pernikahan Suku Bali. (thebridedept.com)

Gimana, Millens, apa tradisi pernikahan di daerahmu juga ada di antaranya? (IB10/E05)

Komentar

inibaru indonesia logo

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

Social Media

A Group Partner of:

medcom.idmetrotvnews.commediaindonesia.comlampost.co
Copyright © 2024 Inibaru Media - Media Group. All Right Reserved