Inibaru.id – Menebak rasa daging semangka dan melon terasa seperti bermain lotre. Benar dan salah mungkin tergantung faktor keberuntungan. Tapi tenang saja, ada kok trik yang bisa kamu praktikkan untuk memilih buah yang manis.
Mengamati kulit buah
Seperti dikutip glitzmedia.co, lihat bagian kulit buah untuk mengetahui semangka atau melon itu busuk atau nggak. Semangka dan melon yang bagus nggak memiliki memar, bintik halus, bercak jamur, ataupun keretakan di bagian luarnya. Jadi, perhatikan seluruh permukaan kulit semangka dan melon sebelum membelinya.
Mencium aroma buah
Cobalah cium aroma melon. Melon yang baik akan mengeluarkan aroma manis meski belum dibuka. Melon yang bagus dan manis juga ditandai dengan air yang keluar dari ujung melon.
Periksa warna kulit
Semangka yang siap dipanen adalah yang memiliki bintik-bintik keemasan dan memiliki kulit yang keras, batang berwarna hijau keriting serta mengkilap. Semangka yang matang juga berbobot sebagai tanda mengandung banyak air.
Jangan mengetuk melon
Melon yang terdengar hampa atau kosong saat diketuk nggak jadi jaminan sudah matang. Melon nggak akan berubah secara signifikan setelah dipanen.
Hindari semangka yang punya bercak putih
Bercak putih dalam buah berkulit hijau ini merupakan indikasi buah yang kurang cahaya matahari, sehingga kemungkinan semangka belum matang. Millens sudah tahu kan, kalau untuk mematangkan semangka dibutuhkan sinar matahari yang cukup?
Jadi gimana? Mau praktik trik ini? (IB24/E05)