Inibaru.id - Untuk menjaga bahan makanan agar tetap awet, kamu memang bisa mengandalkan kulkas. Lemari pendingin itu memang menyediakan ruang cukup besar untuk hampir semua makanan dan minumanmu. Namun, nggak semuanya bisa disimpan di dalam kulkas, lo!
Sejumlah bahan makanan dan minuman memang sebaiknya nggak dimasukkan kulkas karena kualitasnya bisa menurun, bahkan teksturnya rentan berubah. Hm, apa saja bahan makanan dan minuman yang nggak boleh disimpan di dalam kulkas? Berikut adalah daftarnya.
1. Roti
Suhu dingin pada kulkas bisa membuat roti cepat membusuk dan kering. Supaya kualitas roti tetap terjaga dengan baik, kamu bisa menyimpannya di tempat yang sejuk. Bila perlu, masukkanlah ke wadah khusus.
2. Bawang Merah dan Bawang Putih
Sebaiknya kamu nggak menyimpan bawang merah dan bawang putih di kulkas. Hal ini karena dua bumbu dapur ini memiliki bau yang cenderung menyengat. Simpanlah di suhu ruang dan tempat yang kering agar tetap awet.
3. Madu
Kalau kamu masih menyimpan madu di kulkas, sebaiknya mulai sekarang kebiasaan itu kamu ubah. Madu yang disimpan di dalam kulkas akan cenderung lembab dan membuat kualitas madu menurun. Kamu bisa menyimpannya di suhu ruang dan di tempat yang sejuk.
4. Kopi
Kopi memiliki bau yang cenderung menyengat. Jika disimpan di dalam kulkas, bau kopi ini bisa memengaruhi makanan yang lain. Terlebih, kopi yang kamu simpan di dalam kulkas akan berubah rasanya. Hal ini disebabkan oleh adanya reaksi kondensasi.
5. Kue
Supaya kue nggak diserbu semut, biasanya kita menyimpannya di dalam kulkas. Namun, ini rupanya mengakibatkan tekstur dan rasa kue berubah, lo. Sebaiknya kue disimpan di tempat yang kedap udara dengan suhu kamar. Cara ini lebih ampuh untuk mempertahankan rasa dan kualitas kue tersebut.
Nggak semua bahan makanan dan minuman awet di suhu dingin. Jadi, pastikan kamu memilih suhu terbaik untuk makanan dan minuman kamu ya, Millens! (MG27/E03)