inibaru indonesia logo
Beranda
Kulinary
Nasimu Bakal Tambah Nikmat dengan Kiat Ini!
Sabtu, 2 Feb 2019 10:11
Penulis:
Bagikan:
Nasi, makanan pokok orang Indonesia. (dream.co.id)

Nasi, makanan pokok orang Indonesia. (dream.co.id)

Pernah nggak sih kamu merasa bosan sama rasa nasi yang gitu-gitu aja? Nah, ada 3 tips menanak nasi agar rasanya lebih nikmat! Penasaran? Yuk simak!

Inibaru.id – Menanak nasi bukan lagi hal rumit di era yang serba canggih seperti ini. Berkat rice cooker, kamu jadi makin praktis menanak nasi. Namun, praktis di sini hanya berhenti pada efisiensi waktu serta kemudahan seseorang dalam memasak beras menjadi nasi. Bukan menambah cita rasa dan kenikmatan rasa nasi itu sendiri.

Nah, biar nasi yang kamu tanak di rice cooker jadi tambah nikmat, cobain deh trik ini!

1. Tambah Rempah

Sepintas mirip nasi goreng, namun ini adalah nasi rempah. (merdeka.com)

Selain menambah cita rasa, rempah juga diyakini mampu membuat nasimu tahan lama. Biasanya, rempah tambahan yang digunakan untuk memasak nasi adalah kayu manis, pala, jahe atau bawang putih. Kamu juga bisa menambahkan daun jeruk agar jika kebetulan, beras yang akan kamu masak berbau apek.

2. Masak Liwet

Nasi liwet yang dimasak dengan rice cooker. (yesiintisari.com)

Nah, kalau trik yang satu ini cuma cukup dilakukan dengan menambah santan dan bumbu pelengkap seperti serai, bawang merah, dan daun salam. Selain itu, kamu pun bisa menambahkan ikan teri untuk menambah cita rasa. Kalau sudah begini, mau dimakan tanpa lauk pun sudah enak, Millens!

3. Rebus dengan Air Kaldu

Nasi kaldu tulang. (detik.com)

Kalau biasanya kamu menanak nasi dengan air biasa, coba sekali-kali ganti dengan air kaldu. Rasa khas kaldu yang gurih bisa menambah citarasa rasa nasi yang kamu masak, lo!

Gimana, Millens? Mau coba tipsyang mana dulu nih? (IB23/E05)

Komentar

OSC MEDCOM
inibaru indonesia logo

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

Social Media

Copyright © 2024 Inibaru Media - Media Group. All Right Reserved