Inibaru.id - Dalam situasi penyebaran virus coronya yang semakin luas, pemerintah menganjurkan agar masyarakat bekerja dari rumah (work from home). Hal ini mulai diterapkan oleh beberapa instansi seperti sekolah hingga perkantoran. Namun nggak semua orang bisa menerapkan anjuran pemerintah ini, terutama bagi mereka yang bekerja di sektor informal.
Jumat (20/3) siang, dalam acara pembagian hand sanitizer gratis yang dilakukan oleh pengurus Rasa Dharma, masyarakat dari berbagai profesi ikut antre. Mereka adalah para pekerja yang masih makaryo seperti biasa.
Salah satunya adalah Wati, seorang pengendara ojek daring yang kala itu melintas di sekitar Pecinan Semarang usai mengantarkan pesanan. Menurutnya, situasi seperti ini memaksanya tetap turun ke jalan untuk narik.
Hal serupa juga diungkapkan oleh Dessy dan Lidya, dua bankir Mayapada yang harus tetap ke kantor meski di tengah wabah.
Order Menurun
Dalam situasi darurat corona seperti ini, ketiganya nggak bisa serta merta bisa bekerja dari rumah. Terutama bagi Wati yang menggantungkan hidupnya dari pendapatannya turun ke jalan setiap hari. Invasi corona yang menyebabkan imbauan WFH dianggapnya turut mempengaruhi pendapatannya.
“Ngefek sekali, karena pada di rumah. Jadi nggak ada orderan,” tutur perempuan 46 tahun ini.
Selain itu, dia juga mengaku layanan mengantarkan makanan juga turut menurun dikarenakan pelanggan kini lebih banyak memasak di rumah.
Situasi ini juga bikin Dessy dan Lidya terbatas dalam melakukan aktivitas.
“Cukup merugikan buat aku. Semua tutup dan kita nggak bisa apa-apa,” tutur Lidya.
Meningkatkan Kebersihan
Meski demikian, Dessy dan Lidya merasa beruntung karena mereka bukan standby di meja frontliner. Managemen kantor juga menyediakan hand sanitizer di berbagai titik.
“Kalau kami nggak masalah, kami nggak berhubungan langsung dengan banyak orang,” terang Dessy.
Namun tetap saja, Lidya dan Dessy selalu mencuci tangan setiap ada kesempatan dan menghindari menyentuh wajah.
“Kami cuci tangan pakai sabun tiap ada kesempatan, kalau nggak sempat ya pakai hand sanitizer, dan nggak pegang wajah,” tutur Lidya.
Sementara Widya yang setiap hari harus bertemu banyak pelanggan ternyata telah menerapkan pola hidup sehat sebelum virus corona mengamuk. Dia mengaku telah membiasakan mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir sebelum narik.
“Bukan karena corona, dari dulu cuci tangan sudah jadi kebiasaan sekaligus membiasakan hal ini ke anak saya,” pungkasnya.
Dari kejadian ini, mereka bertiga kompak berharap agar masyarakat turut menjaga kebersihan agar wabah ini bisa diminimalisasi dan segera berakhir.
Salut banget yang tetap bekerja dari luar rumah ya, Millens! Buatmu yang bekerja dari rumah, yuk bantu mereka dengan menerapkan social distancing dengan benar! (Zulfa Anisah/E05)